New Fact! Bertengkar Dengan Pasangan Bisa Bikin Tubuh Gemuk

Fimela diperbarui 17 Sep 2015, 10:00 WIB

Setiap pasangan pasti pernah mengalami pertengkaran dalam hubungan percintaan mereka. Tahukah kamu bahwa penelitian terbaru mengemukakan sebuah fakta yang cukup mengejutkan Ladies? Dilansir oleh laman healthmeup.com, bertengkar dengan pasangan ternyata bisa memicu kenaikan berat badan dan membuat kamu makin gemuk. Oh no!

Stres dalam perkawinan dan pertengkaran dalam sebuah hubungan ternyata akan merangsang nafsu makan dan menyebabkan seseorang makan lebih banyak. Peneliti dari University of Deleware dan Ohio State University mendokumentasikan beberapa pasangan yang mengalami fenomena ini. Mereka juga mencatat setiap detil perubahan biologis yang terjadi mulai dari tinggi badan, berat badan, BMI, dan juga kadar hormon.

Setelah riset yang cukup lama mereka menemukan fakta bahwa ternyata pasangan yang mengalami stres perkawinan dan bertengkar akan mengaktifkan hormon Gherlin. Gherlin adalah hormon yang merangsang nafsu makan. Hormon ini tak hanya akan menyebabkan kamu makan lebih banyak namun juga akan membuat kamu menginginkan makanan tertentu terutama yang tinggi gula, lemak, dan garam.

Sebelumnya juga ada beberapa penelitian yang mengungkapkan bahwa pertengkaran dalam rumah tangga akan menyebabkan stres dan insomnia. Setelah ini kenaikan berat badan sepertinya masuk daftar terbaru Ladies.

(vem/ivy)
What's On Fimela