Saudara kembar dikenal memiliki hubungan dan ikatan yang unik. Meskipun belum tentu memiliki sifat yang sama, namun hubungan mereka sangat unik dan spesial berbeda dari saudara kandung lainnya. Hal ini dibuktikan oleh dua wanita ini yang merupakan saudara kembar. Karena saudaranya sudah tidak bisa hamil lagi, Dawn Ardolino Policastro rela mengandung anak dari sel telur saudaranya tersebut. Bagaimana kisah selengkapnya? Berikut ini kisahnya seperti yang telah dirangkum oleh patch.com.
Dawn Ardolino Policastro sama sekali tidak menyangka bahwa saudara kembarnya, Allison Ardolino Dinkelacker, dinyatakan sudah tidak bisa mengandung lagi.
Sebelumnya, saat Allison mengandung putra pertamanya, Dylan, pada usia kehamilan 30 minggu, ia didiagnosis menderita kanker payudara stadium 3. Ia pun harus segera menjalani kemoterapi. Namun syukurlah, ia bisa melahirkan putranya dengan selamat melalui operasi caesar pada minggu ke 31.
"Saat Allison didiagnosa menderita kanker di usia muda dan pada masa-masa bahagia dalam hidupnya, tentu saja hal itu terasa sangat menyedihkan", kata Dawn. Meskipun keduanya kembar identik, namun mereka memiliki kepribadian yang berbeda. "Allison itu pemalu, sementara aku lebih supel. Orang-orang selalu menganggap aku sebagai juru bicara Allison, karena aku lebih sering mewakili ia saat menyampaikan sesuatu", tambahnya.
Meskipun keduanya telah menikah dan memiliki anak, namun hubungan mereka masih sangat dekat dan tempat tinggal mereka berdekatan. Dawn memiliki 2 orang putra, yaitu Jack yang berusia 7 tahun, dan Ashton yang berusia 3 tahun. Sementara Allison memiliki satu orang putra, yaitu Dylan yang berusia 6 tahun.
Allison sudah 6 tahun sembuh dari kanker, namun karena kankernya dibawa oleh hormon, maka ia tidak bisa hamil lagi. Saat didiagnosis menderita kanker, dokter sudah memperingatkan bahwa jika ia bisa melahirkan putra pertamanya dengan selamat, ia tidak akan bisa hamil lagi.
"Sebelum dokter selesai menjelaskan terkait kehamilanku, Dawn memotong dan berkata bahwa 'tidak masalah, karena aku akan hamil untuknya'", kata Allison. Tanpa tahu apa-apa tentang gestational carrier (wanita yang hamil untuk orang lain yang tidak bisa hamil, namun janin berasal dari sel telur dan sperma orang tua kandung si bayi), Dawn menawarkan diri untuk mengandung anak saudara kembarnya.
Dawn pun melahirkan bayi laki-laki pada tanggal 5 Agustus lalu, dengan berat 3,9 kilogram dan panjang 52 cm, yang diberi nama Hudson William Dinkelacker.
"Bagaimana kami dapat berterima kasih atas kemurahan hati yang luar biasa serta pengorbanan yang kamu lakukan selama berbulan-bulan? Kamu bukan hanya memberikan apa yang kami harapkan selama 6 tahun terakhir, tapi juga kehidupan baru, dan keluarga yang beranggotakan 4 orang seperti yang kami dambakan", kata Allison.
Selama hamil, Dawn merahasiakan jenis kelamin bayi yang dikandungnya dari Allison, hingga bulan terakhir kehamilannya. Dan beberapa foto yang tersaji adalah foto yang diabadikan oleh fotografer Allison Rose, yang menceritakan kisah saudara kembar ini.
Kisah yang unik ya Ladies. Mungkin memang benar, kasih yang paling murni adalah kasih dalam ikatan darah. Selamat Allison dan Dawan!