Siapa bilang hanya orang populer saja yang bisa punya banyak teman? Anda yang tergolong kurang populer dan biasa-biasa saja, bisa kok punya banyak teman. Bahkan Anda bisa lebih nyaman berteman dan menjalin persahabatan baru dengan tetap menjadi diri Anda apa adanya.
Ladies, berikut ini ada lima cara anggun bisa punya banyak teman meski Anda bukan tipikal orang yang populer. Bahkan Anda bisa perbanyak sahabat Anda dengan cara-cara ini. Selengkapnya, yuk simak uraiannya berikut ini.
- 6 Hal Yang Bisa Anda Dapat Dari Sahabat Berzodiak Taurus
- 5 Hal Yang Bisa Anda Dapat Dari Sahabat Berzodiak Sagitarius
- 5 Hal Yang Bisa Anda Dapat Dari Sahabat Berzodiak Libra
- 3 Kunci Persahabatan Makin Kuat Meski Tergerus Waktu
- 6 Hal Yang Anda Dapatkan Dari Sahabat Berzodiak Aries
What's On Fimela
powered by
Membaur Seperti Biasa
Tak perlulah mengkotak-kotakkan diri. Seperti hanya mau berteman atau bikin geng dengan orang-orang kaya saja atau cenderung memilih teman dengan latar keluarga yang sama saja. Cobalah untuk berbaur dengan teman-teman di sekitar Anda.
Mungkin tak semua teman bisa cocok dengan Anda. Tapi bukan berarti Anda menutup diri dari orang-orang di sekitar Anda. Setidaknya berikan senyuman setiap kali bertemu orang-orang baru. Nanti dengan sendirinya Anda akan mendapat teman-teman baru. Dan orang-orang di sekitar Anda akan merasa lebih nyaman di dekat Anda.
Gunakan Media Sosial
Zaman sekarang zamannya sebagian besar orang terhubung melalui media sosial. Anda bisa coba gunakan media sosial untuk lebih mengenal seseorang. Setidaknya Anda bisa mulai percakapan atau menyapa seseorang dari akun media sosial Anda. Media sosial tergolong media yang mudah untuk memperluas jejaring pertemanan Anda.
Anda bisa mulai cari teman-teman yang memiliki kesamaan hobi atau minat. Lalu bangun percakapan dari topik tersebut. Lama kelamaan, Anda akan menemukan "klik" dengannya dan bisa lanjut menjalin hubungan pertemanan yang lebih kuat lagi.
Tak Perlu Menghitung Jumlah Teman yang Anda Miliki
Stop menghitung jumlah teman yang Anda miliki, Ladies. Walau Anda bukan tipikal orang populer, tapi pasti Anda punya orang-orang terdekat yang selalu ada untuk Anda. Tetaplah jalin hubungan baik dengan mereka, sedikit banyaknya tak perlu Anda risaukan.
Terkadang kebahagiaan itu tak hanya sebatas jumlah teman yang kita miliki. Namun, kebahagiaan bisa didapat dari seberapa kuat ikatan persahabatan yang kita miliki. So, kuncinya jangan minder duluan. Berapapun jumlah teman yang Anda miliki saat ini, syukuri dan bahagialah karenanya. Saat Anda sudah merasa bahagia dan nyaman, nanti Anda akan lebih mudah untuk memperluas lingkaran persahabatan Anda.
Berhenti Mengada-Ada
Jangan hanya karena ingin merebut hati seorang teman, Anda pura-pura memiliki hobi yang sama dengannya. Tak perlu mengada-ada Anda memiliki sesuatu demi bisa memberi kesan yang "wah" di depan seseorang. Anda tak perlu membuat kebohongan untuk bisa diterima oleh orang-orang di sekitar Anda.
Tetaplah jadi diri Anda sendiri, Ladies. Katakan apa yang memang perlu Anda katakan. Tunjukkan apa yang memang Anda miliki. Tak perlu menjadi orang lain hanya karena ingin diterima oleh seseorang. Anda berhak menjadi diri sendiri saat berteman, Ladies.
Awali Obrolan
Cobalah untuk mengawali sebuah obrolan terlebih dahulu. Anda bisa memberi kesan yang baik dengan menjadi orang pertama yang menarik perhatian. Dengan menjadi orang pertama yang membuka obrolan, Anda akan lebih mudah diingat. Selain itu, orang di sekitar Anda pun akan lebih mudah untuk bisa mengajak Anda mengobrol atau berbicara lebih lanjut.
Ada banyak pertemanan yang terbentuk karena sebuah obrolan singkat dan sederhana. Jadi, Anda tak perlu ragu untuk bersikap ramah dan tak sungkan membuka obrolan dengan orang baru. Mungkin susah pada awalnya, tapi kalau sudah dicoba pasti akan terasa alami dan Anda akan tetap baik-baik saja.