Balita 2 Tahun Kehilangan Lengan Setelah Digigit Harimau di Kebun Binatang

Fimela diperbarui 07 Jul 2015, 14:30 WIB

Saat melakukan wisata ke kebun binatang dan mengajak buah hati, pastikan bagi setiap orang tua untuk berada di samping buah hati dan memastikan ia baik-baik saja. Karena ketika orang tua lalai sedikit saja, hal ini tentu bisa berakibat yang sangat fatal.

Dikutip dari laman dailymail.co.uk, seorang balita 2 tahun harus kehilangan lengannya setelah ia digigit oleh seekor harimau di kebun binatang, di taman nasional Bifeng Gorge di Sichuan, China. Serangan ini sendiri terjadi begitu cepat selama kurang dari 30 detik.

Serangan harimau berawal ketika sang anak sedang melihat harimau dari balik jendela kaca kebun binatang. Sayangnya, balita yang tidak disebutkan namanya ini meletakkan tangannya ke dalam kandang untuk menarik perhatian harimau melalui ventilasi di bawah jendela kaca.

Seketika, harimau putih di dalam kandang menerkam dan memakan tangan balita tersebut. Chen Zhiquan, CEO, kebun binatang mengatakan bahwa ini adalah sebuah kecelakaan yang sangat disayangkan.  

Karena peristiwa ini, si balita dilarikan ke rumah sakit terdekat oleh pihak keluarga dan perwakilan dari kebun binatang. Ia diharuskan melakukan operasi untuk menyelamatkan lengannya. Tapi sayang, balita ini harus kehilangan lengan sebelah kanannya.

Untuk semua biaya pengobatan balita sendiri telah ditanggung oleh pihak kebun binatang. Pihak kebun binatang juga akan terus melakukan pemeriksaan terhadap semua keamanan juga kenyamanan di setiap kandang hewan yang ada di sana.

Ladies, peristiwa ini tentu bisa menjadi pelajaran berharga bagi kita semua. Sangat disarankan bagi kita semua untuk selalu waspada dan hati-hati di manapun serta kapanpun kita berada apalagi saat kita bersama buah hati yang masih anak-anak.

Semoga balita 2 tahun tersebut bisa segera pulih dan tidak terjadi lagi peristiwa mengerikan seperti ini.

(vem/mim)