Dari Es Batu Sampai Odol, Ini Cara Mudah Atasi Jerawat

Fimela diperbarui 29 Jun 2015, 12:30 WIB

Siapa sih yang tak mau punya wajah cantik dan mulus? Setiap wanita pasti ingin terlihat atraktif dengan wajah yang bersih terawat. Hanya saja terkadang kemunculan jerawat tak bisa dicegah. Wah, kalau jerawat sudah muncul, impian kita mendapat wajah cantik dan mulus bisa lenyap dalam seketika.

Tapi tenang saja, Ladies. Ada sejumlah cara mudah yang bisa Anda pilih untuk mengatasi jerawat. Dilansir dari listovative.com, ada lima cara mengatasi jerawat dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah, mulai dari es batu sampai odol. Selengkapnya, yuk kita simak uraiannya di bawah ini.


1. Es Batu
Oleskan es batu ke kulit berjerawat untuk menghilangkan minyak dan kotoran yang terjebak di dalamnya. Selain itu, es batu bisa meredakan bengkak dan mengatasi kulit kemerahan. Kalau Anda kurang tahan dengan sensasi dingin es batu, Anda bisa melapisinya dengan kain terlebih dahulu baru oleskan ke area permukaan kulit wajah Anda.

2. Madu
Madu dengan kandungan antiseptik alaminya bisa mengatasi jerawat. Oleskan madu di kulit, diamkan selama 15-30 menit, kemudian bilas hingga bersih.

3. Jeruk Lemon
Jeruk lemon bisa mengurangi minyak berlebih, membunuh bakteri, mengatasi kulit kemerahan karena jerawat, dan menghilangkan bekas jerawat. Anda cukup ambil kapas lalu rendam dalam air perasan jeruk lemon, kemudian oleskan ke permukaan kulit yang berjerawat.

4. Baking Soda
Bahan yang satu ini mudah sekali ditemukan di dapur rumah Anda. Untuk mengatasi jerawat, campurkan baking soda dengan air perasan jeruk lemon, lalu oleskan ke permukaan kulit yang berjerawat. Baking soda ini bisa menetralkan pH kulit dan juga mengatasi minyak berlebih pada kulit. Untuk membersihkan dan mengangkat sel-sel kulit mati, Anda juga bisa mencampurkan baking soda dengan air dan mengoleskannya di kulit Anda.

5. Odol
Odol atau pasta gigi ternyata bisa digunakan untuk mengatasi jerawat juga, lho. Hanya saja pilih odol yang berwarna putih tanpa ada campuran gel atau warna-warni lain. Caranya bersihkan dulu wajah Anda dengan air hangat, keringkan dengan handuk, setelah itu oleskan odol di daerah yang berjerawat. Diamkan selama beberapa jam atau semalam, baru bilas hingga bersih.


Ladies, Anda juga tetap harus memperhatikan jenis kulit Anda, ya. Saat pertama kali mencoba menggunakan bahan-bahan di atas untuk mengatasi jerawat, cobalah sedikit saja dulu lalu lihat perkembangannya. Kalau sudah menunjukkan gejala iritasi atau infeksi, segera hentikan penggunaannya.

 
 
 
 
(vem/nda)
What's On Fimela