Buat Make Up Remover Anda Dengan 5 Bahan Alami Ini

Fimela diperbarui 27 Apr 2015, 13:00 WIB

Sebagai wanita yang memperhatikan penampilan, Anda pasti memiliki banyak produk kosmetik beserta make up remover untuk menghapus make up yang sudah dipakai seharian. Jika kebetulan make up remover Anda habis dan belum sempat membeli, ada bahan-bahan lain di rumah yang bisa dimanfaatkan lho.

Seperti dilansir dari stylecraze.com, ada lima bahan alami yang bisa menggantikan peran make up remover dan sangat efektif membersihkan wajah, bahan-bahan alami itu adalah

    Jojoba oil

    Ambil minyak jojoba secukupnya dan bersihkan wajah dengan menggosok minyak ke wajah. Hindari daerah mata, lalu bersihkan dengan kapas yang sudah dibasahi dengan air mawar atau air biasa. Bersihkan wajah dengan sabun pembersih wajah setelahnya.

    Minyak zaitun dan kayu putih

    Campurkan minyak zaitun dan sedikit minyak kayu putih, lalu gosok perlahan untuk menghapus make up. Hapus dengan kapas yang sudah dibasahi air mawar. Anda bisa mengulangi langkah ini untuk wajah lebih kesat dan bersih. Bersihkan dengan pembersih wajah.

    Minyak kelapa

    Minyak kelapa yang ringan dan mudah dibersihkan juga bagus digunakan make up remover. Cukup ambil minyak kelapa secukupnya dan gosok pada wajah. Ulangi sekali lagi untuk kulit wajah lebih bersih dari make up. Lalu bersihkan dengan kantung teh yang sudah diseduh untuk kulit kesat dan bersih jika kulit Anda berminyak.

    Susu dan minyak almond

    Campuran susu murni dengan minyak almond bisa jadi make up remover yang mengangkat dan membersihkan make up dengan cepat. Gosok secara perlahan dan berulang kali agar make up mudah dibersihkan. Campuran ini juga akan melembabkan kulit secara alami.

    Mentimun

    Buah mentimun secara alami memiliki kemampuan membersihkan dan melembabkan kulit. Ambil buah mentimun, potong-potong tipis atau hancurkan kemudian gosok pada wajah. Membersihkan wajah dengan mentimun juga akan memperbaiki kulit rusak dan mengurangi iritasi karena kosmetik. Jika make up cukup tebal, tambahkan sedikit susu.

Nah, mau mencobanya sendiri di rumah Ladies? Bukan hanya membantu membersihkan wajah dari make up, namun juga menutrisi kulit dan membuat wajah Anda berseri alami.

(vem/feb)