Gula merupakan salah satu benda utama yang sepertinya harus ada di dapur Anda. Bukan hanya untuk menciptakan rasa makanan yang lezat atau menjadikan rasa kue manis sesuai harapan, namun juga untuk menjaga kebersihan dapur Anda.
Gula bukan hanya sebatas bumbu atau bahan makanan saja, gula juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga dapur tetap bersih. Seperti dikutip dari boldsky.com, paling tidak ada 5 cara memanfaatkan gula untuk dapur Anda, caranya adalah
Gula dan Baking Soda
Ambil 3 sdm gula yang dicampur dengan 1 sdt baking soda. Tambahkan sedikit air hingga jadi campuran padat dan gunakan untuk membersihkan meja dapur dari minyak atau kerak-kerak yang sulit dibersihkan pada wajan atau panci.
Gula dan Air Mawar
Ambil 3 sdm gula dan tambahkan dengan 1 sdm air mawar. Campur hingga gula meleleh dan gunakan campuran ini untuk membersihkan peralatan dapur yang terbuat dari stainles steel. Ini juga akan membuat peralatan dapur Anda bersih dan mengkilap.
Gula dan Air Lemon
Ambil 3 sdm gula dan perasan jeruk lemon, campur dan gunakan untuk membersihkan wastafel atau panci yang digunakan untuk memasak daging atau ikan yang berlemak serta meninggalkan bau amis.
Gula dan Cuka
Untuk membersihkan lantai dari kerak atau kotoran, campur 3 sdm gula dan 4 sdm cuka makan. Bisa juga untuk membersihkan kerak pada oven. Gosok dan biarkan beberapa saat agar kerak mudah dibersihkan.
Gula dan Jus Tomat
Jika ingin membersihkan noda pada kain atau pakaian, bisa juga menggunakan campuran gula dan jus tomat. Gosok perlahan pada kain yang terkena noda kopi atau teh dan cuci dengan air hangat.
Nah, itu dia beberapa cara memanfaatkan gula selain untuk makanan Anda. Yuk coba di rumah.