4 Makanan Jahat Tapi Ampuh Menurunkan Berat Badan Anda

Fimela diperbarui 18 Mar 2015, 15:21 WIB

Memiliki tubuh ramping, langsing dan ideal tentu menjadi impian setiap orang. Selain enak dipandang, tubuh ramping juga bisa bantu Anda menjadi seseorang yang lebih cantik dan pastinya sehat. Salah satu cara untuk dapatkan tubuh ramping dimana berat badan turun dengan cepat adalah dengan melakukan diet. Perlu Anda tahu, saat diet inilah tidak semua jenis makanan bisa dikonsumsi.

Saat menjalankan program diet, makanan dengan lemak tinggi dan karbohidrat berlebih harus dihindari. Namun tahukah Anda, beberapa makanan yang mengandung karbohidrat lebih dan cukup banyak lemak, ternyata bisa bantu Anda dapatkan tubuh ramping. Dilansir dari laman newszoom.com, inilah beberapa makanan dengan kandungan karbohidrat, lemak dan protein cukup tinggi namun bisa bantu turunkan berat badan Anda.

(vem/mim)
What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Kentang

Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Jika pada umumnya kentang sangat dihindari saat diet karena dianggap memiliki kandungan karbohidrat cukup tinggi, mulai saat ini Anda tidak perlu khawatir lagi untuk konsumsi kentang saat diet. Penelitian di American Heart Association mengatakan bahwa kentang sebenarnya merupakan makanan rendah kolesterol dan rendah lemak jenuh.

Dalam kentang ataupun ubi jalar dipercaya memiliki nutrisi berupa vitamin C, kalium, magnesium, kalium dan tembaga cukup tinggi. Kandungan nutrisi inilah yang bisa bantu Anda tetap memiliki tubuh ramping dan berat badan ideal. Agar kentang tetap sehat, makanlah dengan cara di rebus ataupun di panggang. Pastikan untuk menghindari kentang goreng. Kentang goreng adalah penyebab utama kenapa ia bisa membuat Anda gemuk.

3 dari 5 halaman

Minyak Kelapa

Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Tidak sedikit orang beranggapan bahwa minyak merupakan sumber lemak yang sangat jahat dan bisa dengan mudah buat seseorang menjadi gemuk. Namun perlu Anda tahu, berbeda dengan minyak lainnya, minyak kelapa alami justru merupakan minyak sehat yang tak akan buat Anda menjadi lebih gemuk saat mengkonsumsinya.

Sebaliknya, beberapa penelitian terbaru menyebutkan bahwa kandungan nutrisi pada minyak kelapa bisa bantu menurunkan berat badan seseorang yang ingin menjalani program diet. Kandungan lemak pada minyak kelapa adalah lemak tak jenuh yang bukan hanya bisa bantu tubuh tetap ideal saja. Di sisi lain, minyak kelapa dipercaya sangat baik untuk kesehatan jantung dan kesehatan hati seseorang. Tapi ingat, pastikan untuk mengkonsumsi minyak kelapa di batas wajar dan sesuai takaran kebutuhan kalori Anda sehari-hari.

4 dari 5 halaman

Burger

Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Burger merupakan makanan yang sangat dihindari saat seseorang menjalankan program diet. Namun tahukah Anda, study mengatakan bahwa burger lebih baik untuk bantu Anda dapatkan tubuh ramping jika dibandingkan dengan nasi. Dalam satu buah burger, mengandung banyak nutrisi yang bisa bantu tubuh tetap sehat serta segar.

Burger akan sangat sehat dan baik dikonsumsi ketika daging yang digunakan untuk isian burger adalah daging dengan kualitas super alias rendah lemak serta rendah kolesterol. Salah satu kunci agar burger sehat adalah pemilihan daging untuk isian burger. So, jangan takut lagi konsumsi burger ketika ingin berat badan ideal dan program diet lancar. Tapi ingat, gunakan daging rendah lemak dan rendah kolesterol atau ganti daging dengan isian lain yang lebih sehat.

5 dari 5 halaman

Telur

Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Tidak sedikit orang memilih menghindari telur karena makanan ini dianggap memiliki kandungan kolesterol dan protein tinggi. Meski begitu, perlu Anda tahu bahwa kebaikan telur untuk kesehatan justru lebih banyak dari keburukan yang ada di dalamnya. Study menyebutkan bahwa telur adalah makanan tinggi protein namun sangat rendah kalori.

Telur juga dikatakan tinggi vitamin A, B, D, E, folat, seng, besi dan riboflavin sangat baik untuk kesehatan Anda. Beberapa study juga mengatakan bahwa makan dua butir untuk sarapan akan menurunkan nafsu makan di siang hari dan menjamin keberhasilan program diet Anda. Namun ingat, tidak semua tubuh bisa menerima telur dengan baik. Anda yang memiliki riwayat kolesterol dan jantung disarankan untuk tetap menghindari telur.

Ladies, itulah makanan yang mengandung cukup tinggi lemak dan protein namun bisa bantu turunkan berat badan dengan baik. So, tidak ada alasan untuk menghindari makanan ini saat diet bukan?