Akhir-akhir ini orang-orang semakin sadar akan pentingnya melindungi diri dari paparan radiasi radikal bebas. Tak heran jika orang berlomba-lomba mengkonsumsi atau menggunakan produk-produk antioksidan yang semakin bertebaran di pasaran. Namun, tak sedikit yang paham cara menggunakannya secara maksimal, sehingga fungsi yang dinikmati tak setimpal dengan harga yang dibayarkan. Berikut ini cara memanfaatkan fungsi antioksidan secara maksimal yang dapat Anda praktekkan.
1. Gunakan serum atau jeli.
Menurut David McDaniel, seorang asisten professor bidang dermatologi klinik di sekolah medis Norfolk, antioksidan akan mudah distabilisasi dalam bentuk serum atau jeli ketimbang bentuk lain.
2. Padukan dengan jenis lain.
Menurut pakar dermatologi, Jeannette Graf, setiap jenis antioksidan bekerja pada paparan radikal tertentu, jadi semakin banyak jenis yang Anda maka semakin baik pula hasil kerjanya. Untuk itu, carilah produk yang menjual kombinasi berbagai jenis antioksidan atau jika tidak ada aplikasikan secara berlapis.
3. Baca daftar komposisi
Graf juga menambahkan, “nama antioksidan yang ditulis di tabel komposisi paling bawah biasanya digunakan sebagai bahan pengawet, bukannya sebagai bahan aktif.”
4. Gunakan di cara yang tepat
Sebelumnya cuci muka sampai bersih dan aplikasikan serum antiokasidan segera. Setelah itu tunggu sekitar 5 menit bila ingin menggunakan produk tabir surya agar antioksidan tidak larut.
5. Gunakan saat diperlukan
Karena antioksidan berfungsi sebagai anti-pollutan, maka sebaiknya gunakan produk tersebut di pagi hari sebelum Anda keluar rumah utuk memulai aktivitas. Jika Anda pekerja malam di bar, maka gunakan saat itu.
Nah, sekarang sudah tahu kan ladies cara pemakaian antioksidan yang benar? Sayang kan membuang-buang uang hanya karena tak tahu cara memanfaatkannya?
Sumber: www.allure.com
(vem/ver)