Kecewa Wajah Pacar Tidak Secantik Foto, Pria Pukuli Sang Gadis

Fimela diperbarui 02 Feb 2015, 16:30 WIB

Media sosial adalah makanan kita sehari-hari. Sudah jadi hal biasa ketika pria dan wanita sudah menjalin hubungan cinta melalui media sosial walau belum pernah bertemu. Ada pasangan yang akhirnya menikah, ada juga yang berakibat tubuh lebam-lebam akibat kecewa. Maka berhati-hatilah dengan foto cantik yang Anda pasang di media sosial.

Kisah tragis ini datang dari negara China. Pria bernama Huang menjalin hubungan cinta dengan Xiaojin melalui aplikasi media sosial WeChat. Pasangan ini saling mencintai walau belum pernah berjumpa. Keduanya tertarik melalui foto masing-masing dan merasa sudah saling nyaman, dilansir oleh stomp.com.sg.

Hingga akhirnya Huang berniat menjumpai Xiaojin secara langsung, untuk melihat sendiri betapa cantik sang kekasih. Huang yang tinggal di kota yang jauh dari Xiaojin sudah menghabiskan banyak uang demi kekasih hatinya. Namun perjuangan Huang berakhir dengan kekecewaan.

Pria tersebut kecewa karena Xiaojin yang dijumpai tak secantik foto-fotonya. Dalam foto yang dipajang, Xiaojin memiliki wajah sangat cantik, dengan wajah oval, mata  bulat seperti boneka dan wajahnya mulus. Ternyata saat dijumpai, wajah Xiaojin bulat dan penuh dengan jerawat.

Beberapa saksi mata mendengar Huang mengatakan, "Anda pasti bukan Xiaojin? Karena kamu dan dia sangat berbeda,"

Kemudian Xiaojin menjawab, "Foto itu adalah aku, aku hanya mengedit dan memakai makeup, sedangkan aku yang saat ini tidak memakai makeup atau apapun,"

Merasa dibohongi dengan foto cantik, Huang mengamuk dan menyerang Xiaojin. Beruntung keramaian di tempat umum itu membuat Huang tidak menyerang lebih banyak. Pria itu langsung diamankan dan Xiaojing dirawat luka-lukanya.

Polisi tidak menahan Huang terlalu lama, sebab pria itu sudah kembali ke kotanya dan mengatakan, "Setelah kejadian ini, saya tidak akan percaya lagi pada cinta online!"

Sungguh menyakitkan, karena cinta bisa menguap karena wajah kekasih yang dianggap tidak lagi cantik. Semoga saja kejadian ini membuat kita lebih waspada dan sebisa mungkin tidak mengedit foto terlalu banyak. Be wise!

(vem/yel)
What's On Fimela