Tren fashion terus bergulir sepanjang masa. Ada saat-saat tertentu tren fashion akan berlaku lagi. Ibarat dunia fashion terus berulang. Sehingga, membuat para pakar fashion harus bekerja keras menemukan inovasi baru. Terkadang pakar desainer dituntut untuk meramalkan tren fashion yang akan terjadi jauh setelah dia tiada. Coba bayangkan ladies, jika gaya berpakaian orang jaman sekarang telah diramalkan oleh perancang busana dari 6 dekade lalu?
Dilansir oleh Firsttoknow.com, pakar fashion tahun 1930-an ditantang untuk memprediksi gaya fashion yang akan digunakan pada saat era tahun 2000-an. Dalam sebuah video yang dibagikan oleh Vintage Fashions dalam saluran pribadinya di Youtube, mengungkapkan bagaimana para perancang busana era tahun 1930-an mampu memprediksi gaya fashion sekarang.
Di sana digambarkan gaya fashion unik dan nyentrik seperti yang ada saat ini. Termasuk tren sepatu hak tinggi dengan model hak melengkung atau tidak seperti kebanyakan model hak sepatu. Kemudian model busana pengantin yang unik dan penuh kreasi juga ditampilkan dalam video tersebut. Berikut video selengkapnya, ladies.
- Tubuh Gemuk Tak Menghalangiku Menjadi Model Profesional Dunia
- Dian Pelangi Kembali Memamerkan Rancangannya Di New York
- Wanita Menggemparkan Netizen Dengan Keputusan Berhenti Mengenakan Celana Legging
- 5 Gaya Fashion Ini Cocok Nggak Untuk Michelle Obama?
- Cincin Akik Wanita Makin Digemari, Mulai Buat Gaya Sampai Investasi
- Ketika Sandra Dewi Berubah Jadi Cinderella Anda Pasti Terpesona