Berhati-hatilah saat akan menjalankan kendaraan Anda. Jangan sampai karena tergesa-gesa kejadian yang fatal bisa menimpa orang yang tak bersalah.
Seperti dilansir dari chinasmack.com, sebuah kejadian nahas menimpa seorang balita berusia 4 tahun di kota Hangzhou provinsi Zhejiang, China.
Sepasang suami istri penjual buah, karena menghindari petugas keamanan, mobil yang dikemudikan tak sengaja menabrak anak mereka.
Kejadian tragis ini mendorong kemarahan di kalangan masyarakat. Pejabat manajemen perkotaan di China seringkali menyalahgunakan kekuasaan mereka saat menegakkan hukum di kota. Banyak pedagang kaki lima yang mendapat denda karena telah beroperasi tanpa izin.
Ketika seorang penjual buah, melihat empat petugas berpatroli di lingkungan tempat dia biasa berjualan pada Kamis, 15/01/2015, ia langsung melarikan diri. Tragisnya, anaknya yang sedang bermain-main di dekat truk tiba-tiba terlindas begitu saja.
Sebuah video yang melaporkan kejadian tersebut, memperlihatkan seorang ayah bermarga Liu, masuk ke kendaraan di sisi pengemudi, sementara anaknya bermain di tanah, di depan roda depan sisi penumpang.
Kejaran petugas, membuat sang ayah tergesa-gesa tanpa melihat anaknya yang berada di bawah kendaraan.
Seorang laki-laki yang melihat kejadian tragis tersebut mengatakan, jika pada saat dirinya pulang bekerja, ia melihat balita malang tersebut sudah meninggal. Banyak orang yang menangis di sekitarnya.
Menanggapi kejadian itu, polisi mengatakan jika penyelidikan terhadap insiden tersebut sedang berlangsung.
Balita malang itu langsung meninggal di tempat kejadian. Petugas medis dan ambulan yang datang tidak bisa berbuat banyak.
Banyak pengguna media sosial yang mengecam kejadian tersebut. Pedagang buah itu tidak seharusnya takut dengan petugas dan membahayakan nyawa anaknya. Orang tua tersebut sangat lalai mengasuh anak mereka.
Salah seorang pengguna twitter menulis, jika petugas keamanan juga tidak bisa di salahkan. Sang ayah hanya peduli dengan dirinya sendiri.
Pengguna twitter lainnya menambahkan, jika kejadian nahas itu sepenuhnya karena kelalaian orang tua.
Dengan kejadian tersebut hendaknya para orang tua dan pengemudi mobil mengambil hikmahnya. Selalu berhati-hati saat mengendarai mobil. Pastikan bahwa di belakang atau di sekitar mobil tidak ada anak-anak, saat akan mengeluarkan mobil dari garasi atau menjalankan mobil. Semoga peristiwa seperti ini tidak terjadi lagi.
(vem/chi)