Ladies, jika ditanya Anda tipe orang dengan kepribadian yang seperti apa, apa jawaban Anda? Memang ada banyak sekali pembagian tipe kepribadian manusia. Karena memang pada dasarnya setiap manusia itu unik dan tak ada yang sama persis antara satu dengan lainnya.
Nah, kali ini Vemale akan memberikan Anda sebuah tes super singkat untuk mengetahui kepribadian Anda secara umum. Tesnya pun sangat mudah, yaitu memilih satu kalimat yang paling menggambarkan diri Anda.
Dilansir dari lifehack.org, ada 9 tipe kepribadian manusia: reformer, helper, motivator, romantic, thinker, skeptic, enthusiast, leader, dan peacemaker. Untuk tahu Anda tipe kepribadian yang mana, pilihlah satu kalimat di bawah ini. Pilihlah kalimat yang paling menggambarkan diri Anda atau yang paling sering Anda ucapkan kepada diri Anda sendiri"Aku akan melakukan segala sesuatunya dengan cara yang benar."
"Aku harus menolong orang lain."
"Aku harus sukses."
"Aku unik."
"Aku harus memahami isi dunia."
"Meskipun bukan tipe orang yang mudah percaya, aku orang yang sangat perhatian."
"Aku selalu bahagia dan terbuka pada hal-hal baru."
"Aku harus kuat."
"Aku merasa damai."
Now, let's find out the detailed answer!
(vem/nda)What's On Fimela
powered by
Tipe 'Reformer'
Reformer 'pembaharu' adalah orang yang tahu mana yang salah dan benar dalam melakukan sesuatu. Ia pun akan berusaha menyelesaikan sesuatu dengan cara yang ia yakini kebenarannya. Salah satu contohnya adalah dengan menerapkan kebiasaan makan sehat dengan tidak mengonsumsi gula secara berlebihan.
Apakah Anda tipe pembaharu?
[startpuisi]"Aku akan melakukan segala sesuatunya dengan cara yang benar."[endpuisi]
Kalau Anda sering mengucapkan kalimat tersebut atau kalimat tersebut bisa menggambarkan Anda secara umum, maka Anda adalah tipe pembaharu. Meskipun Anda sedikit keras kepala dan terkadang mementingkan diri sendiri, tapi komitmen Anda bisa diadu. Punya komitmen kuat adalah ciri pembaharu sejati.
Tipe 'Helper'
Selalu ingin memberikan sesuatu yang positif dan bermanfaat untuk dunia dan lingkungan sekitar. Itulah yang dirasakan oleh Anda yang bertipe helper 'penolong'. Anda selalu ingin membuat segala sesuatunya jauh lebih baik dari sebelumnya.
[startpuisi]"Aku harus menolong orang lain."[endpuisi]
Apakah Anda sering mendengungkan kalimat tersebut di kepala Anda? Jika iya, maka Anda adalah tipe penolong. Membangun hubungan yang baik dan berkualitas akan menjadi sumber kebahagiaan Anda. Anda dikenal sebagai orang yang terpuji dan selalu berbuat baik di setiap waktu. Tapi ketika Anda merasa tidak dibutuhkan, Anda bisa merasa sangat sedih.
Tipe 'Motivator'
Suka membaca tulisan yang memotivasi? Paling semangat ketika mendengar kata-kata positif? Maka Anda adalah orang tipe motivator. Anda selalu ingin menghadirkan motivasi-motivasi baru dalam hidup.
Seorang motivator paling sering mengatakan hal ini pada dirinya sendiri.
[startpuisi]"Aku harus sukses."[endpuisi]
Kalau Anda sering mengucapkan kata tersebut pada diri Anda sendiri, maka Anda adalah tipe motivator. Bagi Anda, produktivitas dan efisiensi adalah hal yang paling penting dalam bekerja atau menyelesaikan sesuatu. Meskipun Anda terlihat terlalu gila kerja, tapi justru itulah fondasi kesuksesan Anda nantinya baik di bidang karier maupun kehidupan pribadi.
Tipe 'Romantic'
Punya sesuatu yang bisa Anda bagikan kepada orang lain dan tak dimiliki orang lain. Anda selalu mencari passion Anda sehingga Anda bisa lebih nyaman mengerjakan pekerjaan Anda. Jika Anda punya ciri-ciri itu, maka Anda adalah tipe romantik.
[startpuisi]"Aku unik."[endpuisi]
Pernyataan, "Aku unik," adalah pernyataan khas seorang romantik. Itulah kenapa Anda dikenal sebagai orang dengan idealisme tinggi. Anda tahu Anda berbeda, jadi Anda akan mempertahankan hal tersebut. Kelebihan Anda adalah Anda tahu bahwa ada sesuatu yang lebih besar di balik hal yang Anda lihat atau amati. Anda punya kemampuan untuk melihat sesuatu dari sudut pandang baru yang berbeda.
Tipe 'Thinker'
Rasa ingin tahu yang tinggi. Selalu penasaran akan hal-hal baru. Tak mau ketinggalan informasi. Suka mengutak atik sesuatu dalam waktu lama. Itulah beberapa ciri orang tipe thinker 'pemikir'.
Jika Anda sering mengucapkan kalimat ini pada diri Anda sendiri, maka Anda adalah tipe pemikir.
[startpuisi]"Aku harus memahami isi dunia."[endpuisi]
Terkadang Anda memikirkan sesuatu secara berlebihan. Tapi itulah diri Anda. Anda suka menganalisis sesuatu secara mendalam. Kemampuan analisis Anda adalah kelebihan terbesar Anda.
Tipe 'Skeptic'
Istilah skeptis biasanya berkonotasi negatif. Tentang sosok yang selalu ragu-ragu dan tak mudah percaya. Tapi orang tipe skeptis ini juga punya kelebihan. Karena tak mudah mempercayai sesuatu, ia akan menggali informasi hingga ke akarnya untuk memuaskan rasa penasarannya. Ia juga tak mudah terpengaruh oleh kabar burung.
Apakah Anda orang bertipe skeptis?
[startpuisi]"Meskipun bukan tipe orang yang mudah percaya, aku orang yang sangat perhatian."[endpuisi]
Rasa tak gampang percaya akan sesuatu bisa membuat orang skeptis bisa mendapatkan penemuan-penemuan hebat. Dari luar bisa terlihat sangat cuek, tapi sebenarnya ia punya perhatian besar akan sesuatu yang dilihatnya.
Tipe 'Enthusiast'
Orang enthusiast 'selalu bergairah' adalah orang yang suka dengan hal-hal baru. Hidup baginya adalah sebuah petualangan. Ia tak akan bisa diam dengan melakukan sesuatu yang sama setiap harinya. Jika ada hal atau tantangan baru, ia akan langsung menyambutnya.
[startpuisi]"Aku selalu bahagia dan terbuka pada hal-hal baru."[endpuisi]
Kalau kalimat di atas adalah kalimat yang paling tepat menggambarkan diri Anda, maka Anda adalah tipe orang yang selalu bergairah. Hanya saja karena saking menikmati kegiatan yang Anda lakukan saat ini, Anda jadi sering lupa membuat rencana untuk masa depan. Seringkali juga mengabaikan risiko-risiko yang bisa membahayakan mereka.
Tipe 'Leader'
Pengusaha atau pemilik bisnis umumnya adalah orang bertipe leader 'pemimpin'. Ia tak mau jadi bawahan atau suka diperintah-perintah. Ia lebih suka memimpin sesuatu dari nol. Membangun sebuah hal besar dari sesuatu yang sangat kecil.
[startpuisi]"Aku harus kuat."[endpuisi]
Orang bertipe pemimpin adalah orang yang selalu menyemangati dirinya untuk selalu kuat. Hanya saja seorang pemimpin biasanya tak suka mengikuti aturan orang lain. Ia punya aturannya sendiri. Tapi di balik itu, ia bisa membawa perubahan besar untuk orang di sekitarnya.
Tipe 'Peacemaker'
Apakah Anda seorang peacemaker 'pendamai'? Kalau Anda sering mengucapkan ini,
[startpuisi]"Aku merasa damai."[endpuisi]
maka Anda adalah orang bertipe pendamai. Anda jarang berkeluh kesah dan menerima segala sesuatu yang terjadi dalam hidup dengan hati damai. Seburuk apapun hidup, Anda selalu mencoba melihat sisi baiknya. Hanya saja pada saat-saat tertentu, Anda terlihat terlalu pasrah sehingga Anda sulit untuk meraih kesuksesan dan kemajuan yang Anda harapkan.
Ladies, apapun tipe kepribadian Anda, tetaplah jadi diri Anda tapi diri Anda yang lebih baik dari sebelumnya. Setiap orang unik. Ada kelebihan dan kelemahan yang dimiliki masing-masing manusia. Dan semua kembali pada manusia itu sendiri, mau mengoptimalkan kelebihan yang dimiliki atau menyerah dengan kekurangan yang dipunya.