Banyak para wanita yang berpikir mereka tahu segalanya tentang cara menghaluskan rambut yang benar. Beberapa mengandalkan menggunakan produk perawatan rambut yang mahal dan alat sylingyang panas. Tetapi pernahkah Anda memikirkan beberapa solusi alami yang bisa membantu meluruskan rambut tanpa harus khawatir akan merusak kelembutannya? Yup, kalau Anda terpikir cara lain, berikut solusi dari alam untuk menjaga rambut tetap lembut.
Lemon dan kelapa
Mencampurkan air kelapa dan dagingnya dengan dua buah lemon peras akan membuat rambut lebih menjadi lebih mudah diatur. Sebelumnya, campuran ramuan tersebut selama semalam sebelum digunakan. Kemudian oleskan dan pijat perlahan di kulit kepala, tunggu 20-30 menit dan setelah itu bilas menggunakan air dingin.
Seledri
Buatlah jus seledri dan saring hingga ampasnya benar-benar terbuang. Masukkan ke dalam botol semprot supaya memudahkan ketika pemakaian pada rambut. Aplikasikan dengan cara menyemprotkannya secara merata di rambut, tunggu 15 – 20 menit dan kemudian cuci menggunakan shampo dan kondisioner Dove Total Damage Treatment Sampo & Conditioner untuk membantu melawan gejala awal kerusakan keratin, seperti rambut rapuh, kusam, mudah putus, pecah-pecah, rambut bercabang. Rambut akan kembali halus seperti yang Anda inginkan.
Pisang dan pepaya
Masker rambut yang terbuat dari campuran pisang dan pepaya akan membantu melembapkan kulit kepala. Jangan lupa untuk menambahkan satu sendok madu pada setiap ramuan tersebut. Oleskan secara merata, tunggu sampai kering dan akhirnya bilas dengan menggunakan shampo dan kondisioiner.
Mempunyai rambut cantik menawan tidak harus mahal kan Ladies? It’s all about effectivity.
(vem/tey)