Mayonnaise, Rahasia Rambut Indah Sempurna Blake Lively

Fimela diperbarui 06 Jan 2015, 13:00 WIB

Siapa yang tak kenal aktris dan model super cantik Blake Lively? Blake selalu menjadi perbincangan di ranah Hollywood dan dunia karena kecantikannya yang membuat banyak iri wanita. Dan kali ini Vemale akan menghadirkan rahasia rambut cantik dan sempurna milik Blake yang bisa Anda coba sendiri di rumah seperti yang telah dilansir oleh brit.co.

Ternyata rahasia rambut super cantik yang dimiliki Blake sungguh sederhana Ladies. Ia mendapatkan resep ini secara turun temurun dari ibunya. Rahasia rambut cantiknya adalah minyak atau mayonnaise. Wah, bagaimana caranya?

Blake mengungkapkan bahwa sebelum keramas ia selalu mengoleskan minyak atau mayonnaise pada bagian bawah rambutnya. Ini akan menjaga rambut tetap lembut meskipun sudah mengenakan shampo. Penggunaan shampo terkadang akan membuat rambut kering. Dengan mayonnaise dan minyak maka rambut terasa lebih lembut dan terlindungi.

Mayo memang adalah bahan yang sangat bisa menutrisi rambut karena merupakan campuran dari minyak dan juga kuning telur. Ini adalah dua bahan yang sangat berkhasiat untuk merawat rambut. Caranya sangat mudah Ladies, Anda hanya harus mengoleskan mayo pada rambut Anda dan pijat serta ratakan pada seluruh kepala Anda. Bungkus dengan handuk hangat untuk membantu penyerapan. Diamkan selama 30-40 menit sebelum Anda membilasnya dengan shampo. Rambut lembut dan indah sempurna pun bukan hanya jadi impian belaka. Selamat mencoba.

(vem/ivy)