Hindari Mengonsumsi Makanan Ini Saat Sedang Flu

Fimela diperbarui 04 Jan 2015, 13:00 WIB

Saat musim yang tak menentu seperti ini jelas flu menjadi hal yang sangat mengganggu. Untuk itu diperlukan penanganan yang cepat. Selain itu agar tak bertambah parah ada baiknya Anda menghindari mengonsumsi makanan-makanan berikut ini Ladies. Simak daftarnya seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.comberikut ini.

Produk Hasil Olahan Susu

Tiap orang memiliki reaksi yang berbeda pada produk-produk olahan susu. Ini karena adanya jamur dari ragi setelah pengolahan produk-produk tersebut. Jika memang Anda tak memiliki alergi atau masalah dengan produk olahan susu Anda boleh tetap mengonsumsinya, namun untuk menghindari flu lebih parah ada baiknya untuk menghindarinya saja.

Makanan Manis

Gula akan menekan sistem kekebalan tubuh dan menghambat kemampuannya dalam melawan penyakit. Gula bahkan bisa membuat penyakit semakin parah karena bisa mengakibatkan peradangan dalam tubuh Anda. Cobalah untuk menghindari mengonsumsi makanan manis selama beberapa hari saat Anda masih flu.

Makanan Berlemak

Hindari makanan yang tinggi lemak seperti makanan cepat saji dan juga gorengan. Lemak yang sulit untuk dicerna dibandingkan makanan lain sehingga mereka dapat menyebabkan sakit perut dan memperparah peradangan.

Soft Drinks, Kopi, Jus Buah

Semua minuman ini mengandung jumlah gula yang tinggi. Jus buah yang baik jika Anda membuat sendiri di rumah, tapi berhati-hatilah dengan minuman ringan dan kopi. Minuman ringan mengandung sirup jagung fruktosa yang tinggi yang menghambat sistem kekebalan tubuh dan kopi mengandung susu, kalori dan gula, yang semuanya akan memperlambat pemulihan Anda.

Agar lebih cepat pulih dari sakit memang alangkah baiknya untuk menghindari sementara makanan-makanan ini Ladies. Semoga bermanfaat.

(vem/ivy)