Zodiak Scorpio, Olahraga Air Sangat Tepat Untuk Anda

Fimela diperbarui 28 Des 2014, 13:00 WIB

Melatih tubuh bukan hanya soal membakar kalori, namun juga perlu kenyamanan dalam hati Anda, Jika Anda melakukan olahraga yang tidak cocok, atau tidak Anda sukai, Anda malah tidak mendapat manfaatnya dengan baik. Seringkali orang bisa ditebak zodiaknya dari pilihan olahraga yang ia sukai, misalnya berikut ini.

Anda yang memiliki zodiak Scorpio, atau yang lahir pada tanggal 23 Oktober - 21 November, berdasarkan fitnessmagazine.com, memiliki kecenderungan melakukan olahraga air seperti berenang, diving, dan menyelam. Pilihan olahraga ini tidak lain dikarenakan oleh kepribadian Anda yang antusias atau menggebu-gebu menerima tantangan, bahkan untuk hal seks juga.

Seorang Scorpio sangat menyukai tantangan dan orang yang dikenal berani mengambil risiko. Anda sangat bergairah pada semua hal dalam hidup, termasuk dalam olahraga. Nah, olahraga yang cocok untuk mengembalikan energi Anda dan merelaksasi pikiran dan tubuh Anda adalah dengan cara menceburkan diri ke air. Perkuat juga kesehatan batin Anda dengan olahraga yang menguatkan spiritual.

Anda suka kegiatan yang memacu adrenalin. Jika berenang biasa tidak menantang untuk Anda, cari olahraga lain seperti arung jeram, atau selancar. Jika Anda bsia menaklukkannya, Anda benar-benar Scorpio sejati Ladies.



(vem/feb)