3 Makanan Minuman Monster Tidak Sehat Untuk Tubuh

Fimela diperbarui 12 Des 2014, 19:10 WIB

Selain makanan yang bermanfaat, bergizi, dan sehat untuk tubuh, tentu saja banyak makanan dan minuman yang memiliki karakter sebaliknya. Jaman sekarang, semakin banyak makanan dan minuman kemasan yang tidak memiliki nutrisi cukup untuk memperkuat tubuh.

Semakin banyaknya makanan dan minuman yang tidak baik, untungnya semakin banyak pula yang sadar akan kesehatan, sehingga sudah banyak yang sadar masyarakat yang menerapkan hidup sehat. Namun anak-anak yang terlanjur suka dengan makanan masa kini, jadi agak susah jika dibiasakan makan makanan sehat. Berdasarkan fitnessmagazine.com, berikut ini makanan dan minuman yang akan merusak tubuh Anda.

Koktail

Minuman koktail seringkali berhubungan dengan minuman beralkohol atau minuman keras. Minuman seperti ini memang cantik secara penampilan namun jahat untuk tubuh. Terlalu banyak minum minuman keras akan melambatkan kinerja organ tubuh dan perlahan mengundang penyakit.

Kue

Baik kue basah atau kue kering seperti biskuit tidak baik untuk tubuh. Yang menjadikan kue tidak baik adalah banyaknya karbohidrat sederhana berupa tepung terigu, gula dan lemak. Kurangnya serat, vitamin dan mineral menjadi pokok masalah saat Anda makan kue karena bisa menyebabkan kegemukan dan kegemukan pangkal dari banyak penyakit. Sebenarnya boleh saja makan chocolate cake atau cheese cake, namun jangan sering dan jangan banyak-bayak ya Ladies.

Kopi

Latte, cappucino, atau mocha memang menjadi minuman wajib masyarakat modern yang kaya aktivitas atau sekedar ingin menikmati suasana, namun itu justru tidak baik. Kalori dalam kopi dengan susu atau krim yang dituang banyak dalam kopi membuat Anda cepat gemuk. Jika tidak diimbangi dengan olahraga dan makan makanan bergizi lain, jelas akan membuat Anda cepat terserang penyakit.

Jadi, hindari ketiga pilihan makanan tersebut  dan hidup dengan sehat ya Ladies.

(vem/feb)