Memasuki musim penghujan, ada banyak PR yang sebaiknya kita lakukan. Mulai dari mengurangi kebiasaan kurang baik selama musim hujan dan menjaga kebersihan serta kesehatan di rumah.
Di musim hujan dan pancaroba biasanya rawan membawa penyakit. Agar Anda tak terjangkit penyakit atau mengalami penurunan imun, coba perhatikan beberapa hal berikut ini, Ladies.
Jangan Lupa Bawa Payung Dan Jas Hujan
Masih banyak di antara kita yang enggan terbebani dengan payung atau jas hujan. Percayalah bahwa bagaimanapun, membawa mereka lebih baik daripada tidak sama sekali. Selain melindungi Anda dari hujan, juga bisa melancarkan perjalanan Anda dan melindungi dari bahaya lainnya.
Bersihkan Kamar Pribadi Anda
Kalau Anda tahu bahwa kamar sudah seperti 'kapal pecah' jangan menunda untuk dibersihkan. Karena ada banyak sudut yang bisa menjadi tempat tinggal nyamuk. Dengan begini selama istirahat Anda akan lebih nyaman dan mengurangi resiko sakit demam berdarah, gatal atau susah tidur.
Kebiasaan Dan Gaya Hidup
Jaga kebiasaan hidup Anda tetap teratur. Misalnya jangan sampai makan terlambat, jangan pula tidak tidur. Hal ini untuk menjaga imunitas tubuh sehingga Anda tahan pada perubahan suhu yang terjadi atau menyebarnya virus dari faktor eksternal.
Buang Sampah Dan Kedisiplinan
Jagalah kebersihan dan jalankan gaya hidup sehat dengan disiplin. Anda akan merasakan manfaatnya ketika sekitar Anda mungkin mengalami sakit, sementara Anda lebih kebal.
Jaga kebersihan dan kesehatan selama musim hujan. Kalau setiap satu orang melakukan kebiasaan baik ini, tentu akan baik bagi banyak orang. Stay healthy, Ladies.
- Waspada Virus Ebola Dan Ketahui Gejalanya
- Mengenal Jenis Pasta Gigi Fluoride Dan Plak Untuk Perawatan Gigi
- 7 Cara Ampuh Meningkatkan Kekebalan Tubuh Biar Nggak Gampang Sakit
- 5 Alasan Kenapa Tak Menggunakan Bra Itu Menyenangkan
- Orang Yang Sedang Sedih Butuh 5 Hari Untuk Sembuh
(vem/gil)