Ardistia Dwiastri, Berhasil Tembus Pasar New York Dengan Desain Timeless

Fimela diperbarui 10 Nov 2014, 11:30 WIB

Banyak sekali desainer Indonesia yang sudah berhasil mengharumkan namanya dan Indonesia ke kancah internasional dan sudah diakui karya-karyanya. Salah satunya adalah wanita bernama Ardistia Dwiastri. Dia adalah desainer muda Indonesia yang namanya berkibar di New York. Ia mendapatkan kesempatan untuk menampilkan koleksinya di runway Jakarta Fashion Week atau JFW 2015.

Desainer muda ini mendobrak pasar mode New York lewat labelnya yang diberi nama Ardistia New York pada tahun 2007, dengan design yang chic, modern dan timeless. Kini, setelah 5 tahun berkarya, busana rancangan Ardistia bisa ditemukan di berbagai butik kelas atas di seluruh dunia. Ardistia telah memenangkan award di mancanegara, antara lain seperti Fashion Award From Biore/ Gen Art pada bulan Oktober 2007.

Ia yang memiliki latar belakang pendidikan di bidang teknik itu menampilkan jahitan tangan yang sangat detail. Untuk penampilannya kali ini di JFW, Ardistia bersama Senayan City mengangkat tema Modern Opulence. Tema tersebut masih jadi bagian dari Ardistia New York Holiday 2014 Collection yang lalu.

"Aku menampilkan busana yang banyak fungsinya. Pastinya yang wearable dan ready to wear," papar Ardistia New York saat ditemui di Senayan City Jakarta Kamis 6 November 2014 lalu.

Detail busana dan teknik potongan geometris menjadi kekuatan bagi desainer berusia 35 tahun itu. Tidak hanya mengesankan aura romantis, tapi juga sangat elegan dan terkesan timeless. Dan pakaiannya bisa dipakai setiap hari dengan berbagai gaya dan style Anda masing-masing.

"Aku menampilkan warna-warna yang cerah. Orange, kuning, hijau dan lain-lain," tuturnya mengakhiri wawancara.

Memang busana yang bisa dipakai ke mana saja dan bersifat timeless lebih sering dipilih ya Ladies. Selain bisa dipakai ke mana saja dan kapan saja, juga lebih menghemat pengeluaran karena tidak harus mengikuti tren fashion. Jika ingin tahu koleksi Ardistia New York, lihat foto-fotonya berikut ini ya.

(vem/yun/feb)