Lengkapi Vitamin B6, Untuk Kesehatan Peredaran Darah

Fimela diperbarui 05 Nov 2014, 18:50 WIB

Bukan hanya vitamin C saja yang bisa larut dalam air, Ladies. Vitamin B6 juga merupakan salah satu vitamin yang dibutuhkan tubuh yang bisa larut dalam air. Meski memang mungkin tidak banyak dibutuhkan, namun sangat penting perannya di dalam tubuh.

Vitamin B6 bisa sendiri muncul dengan fungsi menjaga kestabilan produksi sel darah merah yang sehat dengan hemoglobin yang banyak. Bukan hanya itu, vitamin B6 juga membantu kestabilan sistem syaraf, menjaga kekebalan tubuh, metabolisme protein serta sintesis serotonin dan norepinefrin.

Berdasarkan www.medicinenet.com, untuk wanita dengan usia 14-18 tahun, membutuhkan 1,2 mg vitamin B6 per hari, sedangkan untuk wanita dengan usia 19-50 tahun, membutuhkan 1.3 mg dan di atas 51 tahun membutuhkan 1.5 mg vitamin B6. Anda mungkin akan bingung, seberapa banyak yang sudah atau belum Anda makan dalam sehari, namun tidak perlu khawatir. Dengan banyak makan makanan yang mengandung vitamin B6, Anda sudah tidak perlu memikirkan berapa banyak yang sudah atau belum Anda konsumsi.

Beberapa makanan yang kaya vitamin B6 adalah alpukat, pisang, kacang pistachio, cereal, daging dada ayam, kentang yang dimakan bersama kulitnya, tomat, tuna salmon, bayam, biji bunga matahari, serta plain yogurt atau susu skim.

Nah, jadi sudah tahu fungsi vitamin B6 serta bagaimana cara mencukupi kebutuhan vitamin B6 harian Anda kan Ladies?

(vem/feb)
What's On Fimela