Rumah Terbakar Habis Tapi Cincin Kawin Yang Hilang 44 Tahun Ditemukan

Fimela diperbarui 23 Sep 2014, 13:40 WIB

Kebakaran hebat terjadi di rumah wanita ini akibat kekeringan. Rumah yang sudah menjadi tempat tinggal selama bertahun-tahun harus lenyap dilahap api. Namun di balik musibah, selalu ada hal yang membahagiakan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, sekaligus.. cincin kawin yang sudah hilang selama 44 tahun akhirnya ditemukan di antara reruntuhan.

Kathy Besk mengucapkan syukur di tengah kemalangan yang menimpanya. Rumah Kathy di dekat hutan California mengalami kebakaran akibat gesekan ranting di hutan. Kekeringan panjang di daerah itu memang sering memicu kebakaran. Amukan api tak dapat dihindari, Kathy hanya bisa meratapi tempat tinggalnya menjadi puing-puing. Kedatangan tim pemadam kebakaran tak dapat menyelamatkan rumahnya.

Namun keajaiban terjadi, saat petugas pemadam kebakaran mencari barang-barang yang bisa diselamatkan, mereka menemukan dua buah cincin. Ternyata cincin itu adalah benda yang sudah hilang puluhan tahun.

"Kamu menemukan cincin kawin yang sudah hilang selama 44 tahun dari musibah ini," ujar Kathy seperti dilansir oleh Huffingtonpost.com. "Tuhan menjawab doa-doa saya. Ini masih sangat cantik dan masih bersinar," ujarnya.

 

Benda tersebut sudah hilang puluhan tahun. Satu cincin adalah cincin kawin dan satu cincin milik ibu Kathy. Wanita ini bersyukur cincinnya ditemukan di antara reruntuhan rumahnya, karena dia berjanji pada sang ibu kelak akan mewariskan dua benda itu pada anak perempuannya.

Cincin yang ditemukan tersebut masih bagus dan tinggal mendapat sedikit polesan di toko perhiasan. Maka tidak akan tampak bekas hangus di cincin tersebut. Walaupun peristiwa kebakaran ini tidak diinginkan, namun Kathy tetap bersyukur karena cincin kawin dan cincin milik ibunya adalah benda yang sangat penting dan memiliki nilai sejarah luar biasa untuk keluarganya.

Semoga saja Kathy bisa segera membangun rumah baru lagi. Sepertinya benar bahwa di balik sebuah tragedi, pasti ada kisah manis yang tersisa di dalamnya.

(vem/yel)
What's On Fimela