Ladies, Ini 'Intro' Yang Bakal Bikin Pria Ketagihan di Atas Ranjang

Fimela diperbarui 25 Agu 2014, 20:00 WIB

Sebelum sampai ke permainan inti, semua hal perlu pembukaan. Sebuah intro yang nyaman dan menggoda merupakan start yang baik untuk membuat malam Anda makin berkesan dan tak terlupakan. Tapi, sudah tahukah Anda bagaimana intro yang dia inginkan? 

Bahkan lelaki juga tak selalu bisa mengungkapkan keinginannya secara terang-terangan. Apalagi kalau hubby Anda termasuk yang agak pemalu. Coba dengan appetizer yang berikut ini. 

    Biarkan Dia Memilih

    Pagi hari bisa menjadi waktu untuk memberikan kode pada hubby. Lingerie kita yang mana yang jadi favoritnya. So, kita bisa memberikan teaser yang menarik untuk malam nanti. Mungkin juga bisa membuatnya sedikit termotivasi untuk lebih cepat pulang seusai bekerja.

    Tease Him..

    Sedikit bisikan intim dan seksi bisa membuatnya berimajinasi. Sama seperti poin pertama, ini bisa mempersuasif dan memancing insting pria. Misalnya minta dia membenarkan resleting pakaian Anda yang membuatnya melihat jembatan pengait bra di baliknya.

    High Heels Yang Seksi

    Kaki wanita memang terlihat seksi saat sedang menggunakan high heels. Menggodanya dengan menggunakan lingerie dan high heels is not a bad idea. Anda bahkan bisa menggunakannya selama 10 menit pertama untuk memancing hasrat si hubby.

    Quickie Tricky

    Setelah mendapatkan perhatian. Segera 'sergap' hubby dengan kecupan dan pelukan. Sedikit bisik-bisik cinta akan membuatnya mulai membara. Selanjutnya Anda bisa memilih untuk melakukan interval yang lama atau quickie

    'Sudutkan' Dia

    Saat melakukan aksi quickie atau seksi, Anda bisa membuatnya bersandar di ranjang atau sudut ruangan. Sementara Anda memanjakannya dengan servis oral atau sejenisnya. Selanjutnya, Anda bisa langsung melanjutkan ke 'main course'.

Manjakan dia sebelum adegan inti. Dijamin esok hari dia akan semakin sayang dan romantis hingga 'permainan' episode berikutnya. 

 

(vem/gil)