Bulan puasa adalah bulan yang akan memberikan kesan yang indah di penghujung Lebaran nanti. Barang siapa yang bisa melalui Bulan Ramadan dengan khusyuk, niscaya akan merasakan kedamaian dan ketenangan di penghujung Hari Kemenangan nanti.
Ladies, kita berpuasa dengan berbagai kesibukan masing-masing. Ada yang kuliah, mengasuh anak, bekerja dan sebagainya. Namun, jangan sampai kesibukan itu menghimpit ibadah yang kita jalani. Sayang kan kalau puasa ini hanya dapat lapar dan hausnya saja?
Setidaknya setiap tahun, apabila masih diberikan umur, kita bisa memperbaiki diri di bulan yang suci ini. Apa saja yang bisa kita pelajari dari Ramadan tahun ini? Mumpung masih ada beberapa hari ke depan, yuk mencoba merenungkan beberapa hal ini.
Sedekah, Berbagi Yang Memberi Arti
Dalam bulan puasa, segala perbuatan baik dan ibadah akan diganjar berlipat ganda. Sedekah tak akan membuat harta kita berkurang, justru pahala kita bertambah. Di sisi lain, kita sudah berbagi kenikmatan dengan saudara-saudari kita yang membutuhkan.
Mengganti Marah Dengan Menjadi Ramah
Puasa membantu kita menahan hawa nafsu, tutur kata dan amarah. Cobalah untuk lebih banyak tersenyum, mengikhlaskan dan memaafkan. Gantilah amarah dengan sikap ramah. Insha Allah usaha kita untuk menjadi lebih baik akan dilancarkan.
Dulukan Ibadah Akan Menjadi Berkah
Sudah adzan, maka dulukan ibadah kita. Dulukan sholat, sempatkan taraweh. Sempatkan beribadah ke masjid untuk beribadah di rumah-Nya. Bulan Ramadan adalah kesempatan kita untuk menjalin hubungan yang lebih berkualitas secara vertikal. Insha Allah segala usaha yang kita lakukan jadi lebih lancar dan dimudahkan.
Perbanyak Ibadah Dan Mari Berubah
Sebelumnya jarang mengaji? Sebelumnya tidak mendengarkan khotbah? Sering bolong ikut sholat taraweh? Yuk coba perbaiki diri di bulan ini. Lebih banyak sholat berjamaah, ikut sholat taraweh sepaket dengan khotbahnya. Sempatkan mengaji seusai sholat sambil membaca maknanya. Setiap langkah yang menuju ibadah akan diganjar pahala oleh Allah SWT. Di sisi lain, Ramadan ini kita berubah jadi lebih baik. Practices makes perfect, biasakan dan lama-lama tidak menjadi beban.
Menang Bersama-Sama
Nah, setelah melakukan ibadah selama 30 hari, jangan lupa untuk saling memaafkan. Ibadah dengan ikhlas, berubah karena kesadaran dan memaafkan adalah sebagian dari kemenangan yang kita raih setelah 30 hari berpuasa.
Agar puasa ini memberikan kesan hingga di Hari Kemenangan, coba lakukan beberapa tips di atas. Jangan lupa, pertahankan kebaikan yang Anda tanamkan dalam diri agar bisa terus menjadi lebih baik dan lebih baik lagi. Semoga kita semua bisa menang bersama-sama. Selamat berpuasa.
- Resep Spesial: Rendang Ayam Spesial Lebaran
- Tips Agar Tidak Dehidrasi Selama Berpuasa
- Hati-Hati Diskon Lebaran, Wanita Cenderung Boros Saat Puasa dan Lapar
- Bulan Ramadan, Jangan Gampang Marah Dong!
- Jika Setan Bisa Menulis Surat, Inilah Peringatan Untuk Anda
- Kurang Gerak Saat Bulan Puasa Rawan Susah BAB
(vem/gil)