Ada yang bilang wanita adalah makhluk lemah dan hanya bisa mengandalkan air mata. Nyatanya, wanita adalah makhluk harus bisa mengatur banyak hal dan memiliki tanggung jawab yang besar. Besar tidaknya sebuah bangsa diketahui dari bagaimana kualitas seorang wanita di negara tersebut. Maka bisa dikatakan, peran wanita sebagai istri dan ibu tidak bisa dipandang sebelah mata, karena tugas wanita tidak hanya sekedar masak dan merawat rumah.
Di Indonesia, wanita yang telah menikah seringkali dihadapkan pada banyak dilema. Kehidupan rumah tangga tidak selalu manis bertabur bunga, kadang ada banyak masalah yang membuat rumah tangga goyah. Di sinilah ketabahan dan kesabaran hati wanita banyak diuji. Saat suami tampak digoda oleh wanita lain, saat pertengkaran rumah tangga tidak bisa dihindari, saat anak-anak mulai paham ada yang tidak beres dengan pernikahan orang tuanya, para wanita harus berdiri lebih kuat dan tidak hanya bermodal air mata. Sebab salah satu tugas wanita yang terbesar adalah menjaga kebahagiaan rumah tangganya.
Itulah gambaran satu tugas besar yang menjadi tema sinetron berjudul Catatan Hati Seorang Ini. Sinetron yang diproduksi oleh Sinemart ini diadaptasi dari sebuah novel karya Asma Nadia dengan judul yang sama. Nama-nama besar seperti Dewi Sandra, Ashraf Sinclair, Yasmine Wildblood, Intan Nuraini dan sebagainya mengupas sedikit cerita tentang para wanita yang sudah berstatus sebagai istri dan menjadi ibu. Kisah mereka menggambarkan betapa banyak perjuangan wanita untuk mempertahankan pernikahannya.
Dikisahkan Hannah (Dewi Sandra), seorang penulis buku yang menceritakan kisah dirinya dan sahabat-sahabatnya (Yasmine Wildblood dan Intan Nuraini). Mereka adalah para istri yang tinggal di komplek pemukiman yang sama dan memiliki kesamaan cerita dalam pernikahannya. Hannah sudah menikah dengan Bram (Ashraf Sinclair), seorang suami yang sabar dan penyayang. Keluarga Hannah dan Bram sangat harmonis. Hannah sadar bahwa suami adalah jembatan menuju surga yang diridhoi Allah, maka dia begitu menghormati dan mencintai suaminya.
Masalah datang ketika muncul sosok bernama Hello Kitty yang sering mengirim pesan-pesan SMS mesra untuk Bram. Sebagai seorang istri, tentu Hannah tidak ingin ada wanita lain yang merusak rumah tangganya. Tidak ada wanita mau dikhianati oleh suami yang paling dicintainya. Namun Hannah tetap bersabar dan tidak langsung mengajukan cerai begitu saja. Hannah masih sangat mencintai istri dan anak-anaknya. Wanita cantik itu sadar bahwa cobaan adalah teguran bahwa Allah SWT masih sayang padanya.
Di sisi lain, sahabat-sahabat Hannah juga mengalami masalah yang sama. Mereka sering mendapatkan perlakuan kasar dari suaminya. Apakah mereka setabah Hannah dalam menghadapi cobaan tersebut? Apakah Hannah bisa kuat menghadapi cobaan dalam keluarganya? Sanggupkah Hannah menjaga tugasnya sebagai istri dan menjaga keutuhan rumah tangganya?
Anda bisa menyaksikan sinetron Catatan Hati Seorang Istri di RCTI setiap hari jam pukul 20:15 WIB. Apakah Sahabat Vemale ada yang mengikuti kisah sinetron Catatan Hati Seorang Istri?
- Fakta Pernikahan Sejak Ribuan Tahun Lalu, Dilarang Menikah Karena Cinta
- Video Seram, Ditemukan Wanita Aneh Yang Diam-Diam Hidup Bersama
- Setelah Berat Badan Turun, Aku Ditinggalkan Teman-Teman Karena Mereka Iri
- Mengerikan, Ditemukan Potongan Handuk di Dalam Ayam Goreng Crispy Terkenal
- Arabella, Bayi Ajaib Yang Lahir Selamat Saat Ibunya Mengalami Kebocoran Jantung
(vem/yel)