Semua hal pasti memiliki batasan. Sama halnya dengan pekerjaan. Jika sesuatu yang Anda kerjakan sudah tidak sesuai dengan kata hati, sudah tidak semangat lagi atau sudah bosan buat apa lagi memaksakannya. Jika lingkungan tempat Anda bekerja sudah tidak sehat lagi mungkin memang sudah saatnya bagi Anda untuk berhenti dan mencari pekerjaan lain. Berikut ini adalah beberapa tanda bahwa Anda sudah harus resign dari pekerjaan Anda.
1. Pekerjaan "Menggila"
Saat Anda sudah tak memiliki waktu untuk Anda sendiri dan selalu lembur mungkin sudah waktunya bagi Anda untuk berhenti. Saat weekend tetap masuk dan tak mendapat jatah libur karena pekerjaan yang menggunung dan tanpa henti, well, Anda harus benar-benar memikirkan untuk resign deh Ladies.
2. Atasan Berulah
Jika sikap boss atau atasan Anda semakin kelewat batas dan memerintah seenak sendiri serta terlalu merasa berkuasa mungkin sudah waktunya Anda menulis surat permohonan pengunduran diri. Daripada Anda bekerja dalam lingkungan yang sudah tidak sehat lagi ada baiknya untuk resign saja dan mencari pekerjaan baru.
3. Malas ke Kantor
Ada perasaan enggan setiap berangkat ke kantor. Kaki terasa berat dan rasa malas yang amat sangat ketika harus berangkat ke kantor. Bahkan sering kali menggunakan sakit sebagai alasan untuk absen. Mungkin sudah saatnya Anda memutuskan untuk berhenti.
4. Mati Rasa
Dalam mengerjakan pekerjaan sudah tidak ada rasa lagi. Mengerjakan serasa hampa tidak konsentrasi dan melibatkan emosi. Karena itu pekerjaan tetap dikerjakan seperlunya tanpa konsentrasi atau hampa karena rasa bosan dan terpaksa.
5. Pasif dan Tanpa Perlawanan
Ketika meeting atau dimintai pendapat oleh rekan kerja serta bos, Anda menjawab sekenanya saja, seakan tidak peduli dengan kemajuan perusahaan. Tidak semangat dalam mempertahankan ide atau pendapat dengan atasan. Anda lebih bersikap pasif. Ini merupakan salah satu tanda Anda harus resign.
6. Tak Ada Tantangan
Sudah tak ada lagi hal yang menantang dalam pekerjaan. Jika hal ini sudah terjadi, baiknya tidak usah memaksakan diri untuk terus menekuninya. Mulailah untuk mencari pekerjaan yang sekiranya membuat Anda tertantang dan bergairah dalam bekerja.
- Cara Menyenangkan Agar Tidak Stres di Tempat Kerja
- Apa Kata Ahli Tentang Sukses?
- Berawal Dari Tusuk Gigi, Seorang Pria Bisa Membangun Istana
- 10 Hal Unik Inilah yang Membuat Anda Bisa Jadi Penulis Sukses
- Aku Bergabung di Google Saat Hamil Empat Bulan dan Inilah yang Terjadi Kemudian
- Jika Ingin Percaya Diri, Jangan Pernah Lakukan Ini
(vem/ivy)