Setiap cafe pasti menyuguhkan identitas masing-masing. Ada yang menyuguhkan waitress cute ala maid, ada yang menyajikan makanan unik dan ada juga yang menyediakan sensasi atau suasana tersendiri. Termasuk kafe yang satu ini.
Di cafe ini ada 'hantunya', tapi kenapa ya kok malah laris pengunjung? Bahkan orang rela datang jauh dari luar negeri hingga ke Jepang untuk datang kemari. Hantu mana yang bisa memikat orang? Sadako kah? Atau hantu Ju On?
Ini dia jawabannya. Ada banyak teman-teman 'hantu' alias si burung hantu yang siap menemani waktu santai Anda sambil minum kopi. Kalau Anda tak terbiasa dengan binatang liar, jangan takut, karena Anda tak akan bisa menolak kalau wajah mereka seperti ini.
Burung hantu di sini boleh dipegang, bahkan mereka senantiasa dipegang. Mereka termasuk binatang yang terawat dan manja, jadi tidak bahaya bagi anak-anak sekalipun. Anda bisa menikmati waktu santai sambil menyegarkan pikiran dengan foto bareng burung hantu ini.
Owl Cafe atau Cafe burung hantu ini ada di Tokyo dan Osaka. Bukan merupakan cafe baru di Jepang, namun belakangan ini popularitasnya makin meningkat seiring banyaknya orang yang terkesan dengan suasana ala cafe ini.
Selain itu, mereka juga menyajikan makanan yang cute dan enak. Jadi kalau Anda ke Jepang, kunjungi tempat-tempat cute seperti Owl Cafe ini. Dijamin Anda akan mendapat pengalaman makan yang tak terlupakan.
- Indahnya Masjid Pertama yang Dirancang Seorang Wanita di Turki
- Di Jepang, Anda Akan Menemui Hamparan Karpet Bunga Sakura Yang Indah Ini
- Rizzi House : Rumah Paling Bahagia di Dunia
- Bagaikan Sulap, Gambar di Kertas Bisa Hidup Dan Menari-Nari di Akuarium Ini
- Unik dan Menarik, Karya Seni Yang Dianggap Sampah Justru Jadi Berharga di Museum Ini
- Ingin Liburan Yang Lain Daripada Yang Lain? Yuk Berkunjung Ke Lahan Kebun Teh di Kyoto, Jepang Ini
- Intip Kabin Pesawat Kelas Satu Di Dunia Yuk...