Wow, Harga Cincin Kawin Orang-Orang Tersohor Ini Melonjak Hingga 900 Persen Dari Harga Aslinya

Fimela diperbarui 10 Mei 2014, 14:50 WIB

Cincin kawin menjadi salah satu simbol diikatnya dua anak manusia dalam ikatan pernikahan yang suci. Tak heran, cincin kawin menjadi sangat bermakna dan bernilai bagi pemiliknya. Seperti yang terjadi pada cincin kawin para selebritis ini.

Baru-baru ini dailymail.co.uk mengeluarkan sebuah infografis tentang nilai cincin kawin orang-orang terkenal saat pertama kali dibeli dan perbedaan nilainya saat ini. Ternyata, lonjakan harganya sangat fantastis, lho.



Cincin milik the Duchess of Cambridge, Kate Middleton ini salah satunya. Cincin yang dikenakan oleh Kate adalah warisan dari almarhumah Putri Diana. Cincin ini bertabur 14 berlian solitaire dan batu safir biru Ceylon 12 karat berbentuk oval disematkan di atasnya. Dibeli pada tahun 1981 dengan harga £ 28,000 atau sekitar Rp. 444 juta, kini harganya melonjak naik 971% menjadi £ 300,000! Wow!



Sementara itu di urutan kedua adalah cincin kawin milik Ratu Elizabeth II. Harga awal saat cincin ini dibeli oleh Pangeran Philip di tahun 1947 adalah £ 10,000 atau sekitar Rp. 158 juta. Kini, cincin dengan berlian 3 karat ini melonjak harganya menjadi £ 100,000 atau sekitar Rp. 1 miliar rupiah. Lonjakan harganya menyentuh angka 900%, fantastis!



Tetapi jangan keburu takjub, pasalnya dari 10 daftar ini, justru cincin Kim Kardashian yang paling mahal. Cincin yang diberikan oleh rapper Kanye West ini harganya £5,000,000. Meskipun total nilainya hanya naik sekitar 1,5 %, tetapi cincin yang kini harganya £5,150,000 ini benar-benar mahal ya. Tak heran, cincin ini memiliki batu emerald yang berkilauan indah.

Semua cincin ini memang sangat cantik dan berharga sangat mahal. Tetapi yang tak boleh dilupakan adalah nilai historis dan hubungan emosional di dalam cincin tersebut. Itulah mengapa tak jarang cincin kawin merupakan warisan turun-temurun keluarga. Seperti apa cincin kawin Anda, Ladies? Adakah cerita menarik dibaliknya? Yuk ceritakan dalam kolom komentar berikut ini.

(vem/wnd)