Waduh, Kurang Tidur atau Kebanyakan Tidur Ternyata Bisa Bikin Cepat Pikun

Fimela diperbarui 08 Mei 2014, 10:50 WIB

Berapa jam dalam sehari Anda tidur? Jika Anda sering merasa sering atau mudah lupa, itu mungkin karena kualitas tidur Anda yang buruk, seperti kurang tidur atau malah kebanyakan tidur. Seperti yang dilansir oleh health.harvard.edu, Elizabeth Devore seorang instruktur dalam bidang kedokteran di Harvard-affliated Brigham dan Women's Hospital di Boston, mengatakan bahwa dalam penelitiannya, tidur yang cukup, 7 jam sehari, bisa membantu menjaga daya ingat kita saat kita sudah semakin menua. Bahkan orang yang kurang tidur atau kebanyakan tidur bisa terlihat dua tahun lebih tua dari usia yang sebenarnya.

Kaitan Antara Kualitas Tidur dan Kepikunan
Kualitas tidur yang buruk bisa membuat Anda memiliki risiko lebih tinggi terkena penyakit jantung, stroke, diabetes tipe 2, dan depresi. Orang yang masih sering kurang mendapatkan jam tidur yang cukup memiliki risiko lebih besar terkena tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyempitan pembuluh darah. Dan setiap penyakit tersebut bisa mengurangi jumlah aliran darah di dalam otak. Padahal sel-sel otak kita butuh oksigen dan gula. Jadi ketika aliran darah di dalam otak berkurang atau bermasalah, maka kemampuannya pun berkurang, termasuk dalam kemampuan mengingat.Orang yang tidur lebih dari sembilan atau sepuluh jam sehari juga digolongkan sebagai orang yang memiliki kualitas tidur yang buruk.

Dalam penelitian dengan menggunakan tikus percobaan, tikus yang kurang tidur akan memproduksi lebih banyak protein yang disebut beta amyloid di otak daripada tikus yang tidur dengan waktu yang normal. Pada manusia, beta amyloid ini berhubungan dengan penurunan kemampuan daya ingat dan berpikir. Selain itu, beta amyloid juga bisa meningkatkan risiko terkena demensia.

Tips Mendapatkan Kualitas Tidur yang Baik

  • Buat ritual sebelum tidur setiap hari, misalnya mandi dengan air hangat sebelum tidur malam.
  • Jika tidak bisa tidur setelah berbaring selama 20 menit, coba bangun dari tempat tidur lalu pindah ke ruangan lainnya. Lakukan kegiatan yang membuat tubuh lebih rileks, tapi jangan melihat televisi atau menyalakan komputer karena cahaya dari monitor malah akan membuat Anda terjaga. Ketika sudah merasa mengantuk, kembalilah ke tempat tidur.
  • Lakukan yoga atau stretching ringan sebelum tidur.
  • Olahraga di pagi, siang, atau sore hari selama 45 menit.
  • Batasi konsumsi kafein atau jangan konsumsi kafein setelah pukul 2 siang.
  • Buat kamar tidur Anda gelap dan tenang.
  • Usahakan tidak tidur siang lebih dari 20 atau 30 menit.

(vem/nda)