Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Rambut Menjadi Tipis

Fimela diperbarui 06 Mei 2014, 16:29 WIB

Rambut rontok merupakan salah satu masalah serius yang layak membuat Anda khawatir. Rambut yang rontok tak terkontrol merupakan tanda bahwa rambut dan kulit kepala Anda tidak dalam keadaan sehat. Ketebalan rambut sangat berpengaruh dalam hal ini. jika rambut tipis dan tidak bernutrisi, makan kemungkinan rambut untuk rontok menjadi lebih besar. Ternyata, ketebalan rambut sangat dipengaruhi oleh gaya hidup Anda. Agar rambut Anda tidak tipis dan kuat, sebaiknya Anda menghindari kebiasaan-kebiasaan yang buruk bagi rambut anda seperti dilansir prevention.com berikut ini.

Mandi dengan air panas

Air yang terlalu panas membuat kulit, termasuk kulit kepala Anda menjadi kering. Selain itu, air yang terlalu panas akan membuat akar rambut menjadi rusak. Karena itu sebaiknya menggunakan air dingin untuk membilas rambut Anda.

Menggunakan peralatan yang mengeluarkan panas

Penggunaan hairdryer atau catok rambut yang terlalu sering juga akan membuat rambut menjadi rusak. Karena panas akan membuat kelembaban rambut menjadi tidak stabil. Gunakan peralatan tersebut seperlunya, maksimal 3 kali seminggu.

Kurang nutrisi

Untuk dapat tumbuh sehat dan kuat, rambut juga membutuhkan zat gizi yang berasal dari makanan. Oleh karena itu pastikan anda telah memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral dari makanan Anda.

Salah memperlakukan rambut basah

Saat dalam keadaan basah, rambut berada dalam masa terapuhnya. Karena itu, perlakukan rambut basah selembut mungkin agar tidak mengalami kerontokan.

Gaya rambut yang terikat rapat

Selalu menguncir rambut atau menyanggul dengan ikatan erat dapat mengakibatkan rambut rusak secara permanen. Biarkan rambut anda bernafas dengan melonggarkan ikatan rambut.

Konsumsi obat tertentu

Beberapa obat-obatan memiliki efek buruk pada rambut. Salah satunya adalah pil penunda kehamilan yang mengandung androgen.Beberapa obat anti hipertensi, obat penenang, atau hormon juga dapat mengganggu siklus pertumbuhan rambut sehat. Konsultasikan dengan dokter Anda tentang dampak dari obat yang Anda konsumsi.

Jarang mencuci rambut

Mencuci rambut tidak harus dilakukan setiap hari. Namun, jika rambut terlalu lama dibiarkan dalam keadaan kotor, pori-pori rambut akan tersumbat oleh debu dan kotoran sehingga tidak berfungsi dengan baik. Cucilah rambut Anda dua-tiga hari sekali untuk menghindari kerontokan rambut.

 

(vem/cha)
What's On Fimela