Dr. Kevin Leman, seorang psikolog yang mempelajari urutan lahir sejak tahun 1967 dan penulis buku The Birth Order Book: Why You Are the Way You Are (Revell) menyebutkan bahwa anak yang lahir pertama dan anak yang lahir kedua akan menjadi sosok yang berbeda. Ia percaya bahwa perbedaan kepribadian saudara kandung itu terjadi karena ada sejumlah faktor seperti urutan lahir dan cara orang tua membesarkan anak.
Sekarang, yuk kita telisik lebih jauh tentang tipikal kepribadian anak sulung, tengah, bungsu, dan anak tunggal. Informasi yang dilansir dari parents.comini bisa dijadikan panduan atau acuan untuk bisa berkomunikasi dengan orang-orang di sekitar Anda, baik dalam hubungan percintaan, pekerjaan, dan lain sebagainya.
Karakter Anak Sulung
Pada umumnya, anak yang lahir pertama atau anak sulung itu mempunyai sejumlah karakter khas, yaitu:
- Dapat diandalkan
- Terstruktur
- Penuh kehati-hatian
- Pengontrol
- Tak pantang menyerah
- Teliti
Seorang anak sulung biasanya jadi cerminan atas orang tua mereka. Saat kecil, ia bisa seolah lebih dewasa daripada usianya.
Karakter Anak Tengah
Anak tengah biasanya mengalami sedikit kebingungan. Kasih sayang orang tua yang biasanya lebih banyak dicurahkan ke anak sulung atau anak bungsu terkadang membuat anak tengah merasa tersisihkan.
Pada umumnya, anak tengah memiliki sejumlah karakter khusus, antara lain:
- Mudah membuat orang lain merasa senang
- Terkadang suka jadi penentang
- Mudah membangun pertemanan
- Memiliki lingkaran sosial yang besar
- Mudah sekali mendamaikan
Karakter Anak Bungsu
Seorang anak bungsu memiliki tipikal kepribadian sebagai berikut:
- Ingin segala sesuatunya dipenuhi
- Manipulatif
- Sangat mudah dicintai
- Suka hal yang praktis
- Manja atau suka mencari perhatian
Anak bungsu biasanya memiliki jiwa yang bebas karena kasih sayang orang tua sudah terlebih dahulu dibagikan ke kakak-kakak mereka.
Karakter Anak Tunggal
Menjadi anak tunggal atau satu-satunya anak dalam keluarga bisa jadi sebuah berkah sendiri. Kenapa? Karena bisa memonopoli semua perhatian dan kasih sayang dari orang tua. Seorang anak tunggal memiliki tipikal kepribadian sebagai berikut:
- Dewasa sesuai dengan usianya
- Perfeksionis
- Teliti
- Rajin
- Memiliki jiwa pemimpin
Apakah Urutan Lahir Bisa Benar-Benar Menentukan Kepribadian Seseorang?
Dari sekian hal yang sudah dijabarkan sebelumnya, mungkin Anda merasa ada satu atau dua hal yang tidak sesuai. Apakah urutan lahir bisa benar-benar menentukan kepribadian seseorang?
Para psikolog sepakat bahwa kepribadian seseorang tidak semata-mata ditentukan dari urutan lahirnya. Jadi memang kita tidak bisa membuat generalisasi bahwa, misalnya anak bungsu itu semuanya manipulatif.
Perilaku atau kepribadian seseorang setidaknya bisa terbentuk karena dua hal. Pertama, urutan lahirnya. Kedua, cara orang tua mendidik. Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda punya pendapat lain tentang tipikal kepribadian seseorang yang dilihat dari urutan lahirnya?