Cara Menganalisa Tawaran Pekerjaan Yang Datang

Fimela diperbarui 04 Mei 2014, 12:00 WIB

Saat sedang banyak tawaran pekerjaan mungkin Anda akan merasa ragu atau galau karena banyaknya pilihan yang ada. Banyak sekali hal yang harus diperhatikan karena akan berpengaruh pada masa depan Anda. Berikut ini ada tips dari idiva.com yang bisa Anda jadikan panduan dan pertimbangan dalam memilih suatu pekerjaan.

  1. Anda harus memastikan bahwa pekerjaan ini akan memberikan keuntungan pada Anda berdasarkan pengalaman dan kualifikasi yang Anda miliki. Pastikan juga semua fasilitas yang diberikan akan sepadan dengan profesi dan posisi Anda.
  2. Pastikan juga pekerjaan yang akan Anda ambil bisa memberikan jenajng karir yang jelas bagi kemajuan Anda dan juga masa depan Anda. Carilah informasi sebanyak-banyaknya dan pilih perusahaan yang menawarkan jenjang karir yang jelas.
  3. Pekerjaan Anda harusnya bisa menjadi referensi yang bagus nantinya jika Anda ingin melamar pekerjaan lain nantinya.
  4. Cari tahu juga apakah pekerjaan Anda nantinya mengharuskan Anda untuk pindah kota atau tidak.
  5. Nama besar perusahaan jelas juga mempengaruhi pekerjaan serta masa depan Anda. Jika memang ada perusahaan besar yang menawari Anda ada baiknya untuk segera menerima saja tawaran bagus tersebut.


Semoga bermanfaat ya Ladies.

(vem/ivy)

Tag Terkait