Ladies, setiap anak dilahirkan dengan karakteristik dan kelebihan masing-masing. Semakin orang tua aktif mengasah hobi atau kesukaan si kecil, tentu anak akan lebih kreatif dan orang tua juga bisa segera tahu bagaimana cara mendukung anaknya. Jangan sampai karena ketidak tahuan orang tua, bakat terpendam anak justru sama sekali tidak tersentuh. Salah satu anak yang beruntung adalah Mondo Okumura.
Dilansir dari en.rocketnews24.com, bocah berusia 10 tahun ini kini menjadi buah bibir penggemar karakter ataupun seni lukis di Jepang. Jika dilihat dari karakter yang diciptakannya memang mungkin belum bisa sebagus para ilustrator yang lebih dewasa darinya. Namun jika dibandingkan dengan anak seusianya, Mondo sudah memiliki karakteristik dalam karyanya. Mondo mendapatkan dukungan sangat positif dari keluarganya, bahkan orang tuanya membuatkan blog untuk Mondo, di blog tersebut Mondo mengupload hasil goresan penanya.
Mondo mulai menggambar sejak usianya masih 3 tahun. Dukungan keluarga sangat membantu perkembangan Mondo dalam berkarya. Mondo sering diikutkan kejuaraan seni lukis dan sering keluar sebagai pemenang. Hal ini juga mendasari semangat Mondo untuk terus membuat karya baru dan belajar mempecantik karakter dari ilustrasi yang dibuatnya. Keluarga menjadi bagian terbesar dalam kreativitas Mondo, setiap hari keluarga Mondo mendorong anak berbakat ini untuk membuat ilustrasi baru kemudian mengunggahnya ke blog.
Karya Mondo juga tampil di majalah lokal Yoreyore, selain itu anak ini juga memiliki kolom khusus di majalah bulanan NO! yang sangat terkenal di Jepang untuk memberikan saran kepada ilustrator lainnya. Buah memang jatuh tidak jauh dari pohonnya, bisa dibilang kemampuan Mondo ini adalah bakat alami yang dibawanya sejak lahir. Ayah Mondo adalah seorang musisi, di mana biasanya Mondo membantu ayahnya untuk membuat cover album untuk sang ayah.
Ladies, tidak ada hasil sempurna tanpa kerja keras dan tentunya dukungan dari keluarga menjadi api semangat untuk terus berkarya.