5 Mitos Fashion Plus Size, Buktikan Kebenarannya di Sini

Fimela diperbarui 27 Mar 2014, 10:20 WIB

Punya tubuh besar bukan berarti Anda tak bisa tampil stylish dan cantik. Ada banyak trik untuk menyiasati tubuh yang gemuk. Misalnya membuatnya kelihatan lebih ramping, atau bergaya berani dengan style Anda sendiri. Semua bisa dilakukan selama Anda pede.

Banyak wanita gemuk yang kurang pede karena masih percaya dengan mitos yang menjebak tentang fashion bagi wanita gemuk. Misalnya tentang pakaian warna hitam yang katanya bisa bikin langsing. Beneran nggak sih? Atau tentang baju motif horisontal yang bikin tubuh kelihatan melebar.

Namun tidak semua mitos itu perlu Anda ikuti, Ladies. Berikut ini adalah beberapa mitos yang terpecahkan dari blogger fashion plus size menurut All Women Stalk. Tidak lupa kami sertakan beberapa tips untuk menyiasati dan membuat pakaian Anda kelihatan fit serta proporsional. Check this out!

(vem/gil)
What's On Fimela
2 dari 6 halaman

Mitos 1: Motif Horisontal Bikin Kelihatan Lebar?

Hal ini memang benar. Apalagi kalau Anda adalah wanita dengan tubuh gemuk dan dada yang lebar. Kalau Dada Anda terbilang sempit atau proporsional,, mungkin Anda masih bisa menggunakan pakaian motif garis mendatar.

Namun, bila Anda menyukai motif garis semacam ini, bisa dengan sebuah trik. Sesuaikan proporsi tubuh Anda dengan ketebalan garis. Akan lebih baik menggunakan pakaian dengan motif garis tipis mendatar sebagai bagian dalam, misalnya tanktop. Kemudian, tutup dengan blazer atau jaket untuk membuat penampilan Anda tetap nampak langsing.

3 dari 6 halaman

Mitos 2: Agar Kelihatan Langsing, Baju Hitam Jawabannya.

Photo copyright pinterest.com

Pakaian warna hitam dan warna gelap lainnya, seperti ungu tua, cokelat tua dan sebagainya, bisa Anda jadikan alternatif untuk membuat penampilan kelihatan lebih ramping. Namun kalau Anda keseringan pakai pakaian yang berwarna gelap, mood Anda akan ikut redup.

Anda bisa menggunakan pakaian dengan warna cerah dan colorful tanpa harus kelihatan 'melar'. Coba gunakan pakaian dengan dua jenis warna, yaitu terang dan gelap. Misalnya Anda menggunakan mini dress warna kuning, agar nampak langsing, Anda bisa menggunakan luaran warna hitam, merah maroon gelap dan berbagai warna pekat lainnya.

4 dari 6 halaman

Mitos 3: Boleh Nggak Pakai Skinny Jeans?

Pakaian ketat memang bisa membuat bentuk tubuh Anda lebih terekspos. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan menggunakan pakaian yang ukurannya fit di badan. Tujuannya adalah agar tubuh kelihatan lebih proporsional dan lemak berlebih bisa tersamarkan. Pakaian yang fit di badan akan mempertegas bentuk tubuh Anda.

Selain itu, tidak ada larangan sebenarnya bila Anda menggunakan skinny jeans. namun umumnya hal ini hanya berlaku bila Anda memiliki kaki panjang atau pinggul sedang dan kaki yang pendek. Bila Anda memiliki pinggul besar dan kaki yang pendek, jeans ini akan membuat Anda kelihatan mengatup dan pinggul terlihat besar.

5 dari 6 halaman

Mitos 4: Pilih Pakaian yang Longgar (Loose, Batwing, etc)

Ada beberapa jenis pakaian longgar yang bisa Anda gunakan. Pakaian ini memang nyaman dan melegakan saat dipakai, namun pakaian ini juga bisa memberikan ilusi lebih melebar, terutama pada payudara. Lengan juga bisa terlihat lebih besar.

Kalau Anda menggunakan pakaian loose atau longgar, pilih yang lengannya pendek atau non lengan. Padukan dengan blazer atau outer yang lebih tegas. Cara ini bisa membantu Anda membentuk punggung dan pundak sehingga terlihat lebih tegas.

6 dari 6 halaman

Mitos 5: Jangan Pilih Pakaian Bermotif

Photo copyright pinterest.com

Mitosnya, pakaian dengan motif dapat membuat tubuh Anda nampak penuh. Well, jangan khawatir. Sama halnya seperti memilih pakaian dengan garis horizontal, Anda juga bisa menggunakan pakaian bermotif dengan menyesuaikan besar kecilnya motif dan proporsi tubuh Anda.

Selama motif pakaian tersebut tidak bersaing dengan ukuran tubuh Anda dan tak nampak terlalu ramai, maka Anda bisa menggunakannya. Siasati dengan menggunakan aksesoris yang lebih simpel dan tak terlalu banyak. Jangan takut bereksplorasi dengan gaya pakaian Anda meski memiliki tubuh yang gemuk.