Cemburu tanda sayang memang ada benarnya, namun kecemburuan yang keterlaluan pasti akan menyulitkan sebuah hubungan. Cemburu ini biasanya disebabkan oleh perasaan tidak aman akan ketakutan dan juga pengabaian dari pasangan. Jika pasangan mulai cemburu apa yang harus Anda lakukan?
Pertama-tama Anda harus mencoba sabar mendengarkan keluhannya dengan baik-baik dan berusaha untuk mengerti. Komunikasi adalah kunci dari suatu hubungan. Sediakan waktu khusus berdua dengannya untuk membicarakan perihal kecemburuannya ini.
Pasangan cemburu pasti memiliki alasan. Entah dulu Anda pernah menduakannya atau bahkan karena traumanya atas masa lalu. Jika memang alasannya adalah beberapa hal tersebut Anda harus bisa meyakinkannya bahwa Anda tidak mungkin berbuat hal itu lagi. Yakinkan dia bahwa dia tidak punya alasan untuk cemburu karena selama ini Anda terbukti tidak pernah berbuat yang macam-macam.
Anda juga harus mencoba untuk menempatkan diri di posisinya dan memandang dari sudut pandang pasangan. Lalu beri pengertian jika memang Anda punya lebih banyak teman lelaki yang bisa memicu rasa cemburunya.
Jika pasangan tidak mengakui bahwa ia cemburu, Anda tidak perlu membela diri. Jika hal ini berlanjut dan dia lebih suka memendam dan juga marah tanpa sebab pada Anda mungkin akan lebih baik jika Anda meninggalkannya saja. Jika sekarang saja ia tak mau mengaku bahwa ia bermasalah bagaimana dengan nanti?
- Kencan Pertama Bisa Gagal Kalau Pergi ke Tempat-Tempat Ini, Nah Lho!
- Jangan Terlalu Mudah Mencintai Pria, Ini Alasannya!
- Apakah Uang Bisa Membeli Cinta dan Kasih Sayang? Ternyata Bisa
- 3 Tips Agar Pacar Semakin Cinta dan Sayang
- Cari Pacar di Social Media, Memangnya Bisa?
- Cara Membuat Pria Impian Jatuh Cinta