Bila anak Anda susah tidur atau sering terbangun di malam hari, ini kabar baik untuk Anda. Suatu penelitian menunjukkan anak yang menginsumsi suplemen minyak ikan memiliki tidur lebih lama dan lebih jarang terbangun di malam hari.
Menurut para peneliti, meningkatkan konsumsi omega-3 yang terdapat pada minyak ikan akan membuat tidur anak menjadi lebih nyenyak dan lama.
Penelitian yang dilakukan pada 352 anak berusia antara 7-9 tahun ini memperlihatkan anak yang diberi suplemen minyak ikan tidur 58 menit lebih lama daripada yang tidak diberi suplemen.
Omega-3 memang sudah lama dikenal sebagai zat gizi yang bisa menambah konsentrasi anak di sekolah. Sumber terbaik omega-3 adalah pada minyak ikan karena tubuh manusia tidak bisa memproduksinya sendiri.
Salah satu kunci dari omega-3 adalah DHA (docosahexaenoic acid) yang membantu dalam komunikasi antar sel syaraf. Kandungan omega-3 dan DHA pada otak berhubungan erat dengan tidur nyenyak, lama tidur, dan gangguan pada tidur.
Disarankan bagi Anda dan anak Anda untuk mengonsumsi ikan paling tidak dua kali seminggu agar memiliki tidur lebih nyenyak dan konsentrasi lebih baik.
- Trik-Trik Ajaib Bikin Anak Keranjingan Membaca
- Waspadai Hal Berikut untuk Ketahui Perkembangan Balita yang Lambat
- Miris, Lulus 99% Dalam Ujian, Bocah Ini Malah Sakiti Dirinya Sendiri
- Berenang di Kolam Berkaporit, Berbahaya Bagi Kesehatan Balita?
- Informasi Lengkap Seputar Ruam Popok untuk Menjaga Kesehatan Balita (III)