Efek Samping Bleaching wajah Yang Harus Anda sadari

Fimela diperbarui 05 Mar 2014, 14:20 WIB

Siapa yang tidak mau cantik? Semua wanita mendambakannya. Memiliki wajah bersih, mulus dan putih tentunya adalah impian bagi Anda dong ladies. Hal inilah yang membuat Anda lupa tentang kecantikan alami yang Anda miliki. Tidak masalah Anda mencari berbagai alternatif untuk membuat wajah Anda lebih cantik dan bersih tapi jangan lupa mempertimbangkan kesehatan pada wajah Anda ya ladies!

Seperti yang dilansir oleh boldsky.com inilah beberapa efek yang mungkin saja Anda alami ketika memakai produk bleaching ini

Reaksi Alergi Yang Parah

Anda harus menyadari jenis kulit Anda dan harus memastikan kulit Anda cukup sehat untuk melawan zat kimia yang terkandung dalam bahan bleaching. Karena salah satu efek samping yang paling parah oleh bleaching wajah adalah alergi kulit yang parah pada wajah Anda. So, tetap hati-hati ya ladies.

Bahan Berbahaya

Anda juga harus berhati-hati pada pemakaian bahan-bahan bleaching pada wajah Anda. Pastikan bahan itu aman dan bebas merkuri. Karena merkuri tidak hanya menyebabkan keracunan tetapi juga dapat menumpuk pada pada sel-sel tubuh Anda, yang memungkinkan menyebabkan kerusakan hati atau gagal ginjal.

Kemerahan Pada Mata

Bahan bleaching biasanya mengandung bau yang menyengat oleh karena itu beberapa produsen menambahkan pewangi pada produk bleaching. Bau pada bahan kimia dapat membuat mata Anda merah sekaligus berair. So, jangan pernah menggunakan bahan bleaching disekitar alis atau mata Anda ya ladies.

Semoga Membantu ladies!

(vem/mgg)

Tag Terkait