Ladies, seringkali kita mengalami kesulitan dalam berkarir. Umumnya sih karena ada kejenuhan, sistem kantor yang berubah dari waktu ke waktu dan target yang meningkat.
hal tersebut adalah wajar karena dalam bekerja seringkali ada tantangan untuk bisa maju ke depan. Namun karir itu tak hanya bergantung di kantor Anda. Namun Andalah yang merintis jalur karir Anda sendiri. Jika Anda ingin bersinar, cobalah beberapa tips ini.
Saving Money
Semua orang pasti melakukan ini dengan progres yang berbeda. Simpan uang Anda untuk 3 tujuan. Simpanan, kebutuhan bulanan dan bersenang-senang. Apa hubungannya dengan karir Anda? Dengan memanage keuangan, Anda tak akan pusing masalah finansial sehingga kerja Anda tak hanya berorientasi menunggu tanggal gajian.
Mencoba Cabang Lain
Cobalah cabang rejeki lainnya. Misalnya cabang freelance atau usaha sampingan sendiri. Bukan hanya kantong Anda yang semakin gendut, namun juga pengalaman dan kreativitas Anda. Ini juga bisa membunuh kebosanan Anda dalam rutinitas bekerja Anda.
Buat Target Kerja Sendiri
Buat target kerja milik Anda sendiri. Misal dari sekian target kerja, Anda ingin mencapai sekian persen di bulan ini. Jangan terlalu mematok target maksimal. Lebih baik bertahap namun stabil, ini akan memudahkan Anda meningkatkan level.
Jangan Tutup Mata Dan Telinga di Bidang Lain
Jangan tutup mata dan telinga Anda dengan bidang lainnya. Dari sana Anda bisa mendapatkan referensi lain, koneksi baru dan pengetahuan yang pasti nantinya akan berkaitan dengan pekerjaaan Anda.
Sisipkan Waktu Spiritual
Sisipkan waktu untuk terhubung secara vertikal dengan Yang Maha Kuasa. Ini sifatnya pribadi, namun bisa membuat Anda lebih kuat dalam menghadapi tekanan mental saat bekerja. Penelitian terkini mengungkapkan bahwa pekerja yang religius itu lebih stabil kinerjanya dibanding yang tidak.
Jangan Stay, Berkembanglah
Anda akan tahu kapan waktunya Anda harus mulai berkembang ke bidang atau bahkan kantor lainnya. Kecuali Anda memang sudah sangat bergairah di bidang ini. Namun tak jarang orang yang kadang banting setir demi mendapatkan makna baru dalam pencapaian mereka.
Itulah beberapa tips karir agar Anda lebih bersinar tahun ini. Semoga bisa membantu dan membuat impian Anda dalam dunia kerja tercapai.
(vem/gil)