Jangan takut makan kacang, karena porsi yang tepat akan membuat Anda awet muda lebih lama. Lupakan dulu kosmetik-kosmetik mahal, karena makanan alami ini bisa memberi manfaat hebat dari dalam.
Dilansir oleh Newsmaxhealth.com, makan sekitar 60 gram kacang yang sudah dikupas setiap hari dapat membuat pembuluh darah Anda lebih sehat dan fleksibel. Makan kacang juga dapat meningkatkan jumlah kolesterol baik dan membantu menstabilkan tekanan darah dan kadar gula dalam darah.
Secara singkat, mengonsumsi kacang dapat meningkatkan kesehatan di semua bagian tubuh Anda. Tidak hanya jantung, otak, ginjal juga lebih sehat, termasuk kulit lebih bercahaya. Dengan banyaknya manfaat hebat untuk tubuh dan organ dalam manusia, mengonsumsi kacang juga dapat membuat Anda sehat lebih lama dan awet muda.
Karena itu, jangan takut makan kacang. Kacang terbaik yang dapat meningkatkan kesehatan Anda adalah kacang yang diolah dengan cara panggang atau rebus. Hindari kacang yang sudah banyak diberi tambahan bumbu seperti MSG atau diolah dengan cara goreng.
(vem/yel)