Ada-Ada Saja, 6 Barang Buatan Jepang Yang Bikin Geleng Kepala

Fimela diperbarui 24 Feb 2014, 13:30 WIB

Seiring dengan perkembangan cara berpikir manusia, tentunya diiringi pula dengan perkembangan teknologi yang diciptakannya. Teknologi bertujuan untuk mempermudah hidup manusia dan akan selalu berubah secara dinamis mengikuti perkembangan zaman.

Orang Jepang dikenal sebagai individu yang kreatif dan inovatif. Tak terkecuali dengan teknologi hasil karya mereka yang sering membuat masyarakat berdecak kagum hingga menggeleng-gelengkan kepala. Apakah Anda membayangkan mencoba burger yang terbuat dari kotoran manusia? Jika tidak, maka simak 6 barang buatan Jepang yang bikin kita tercengang heran, dilansir oleh rocketnews24.com.

(vem/wnd)
What's On Fimela
2 dari 7 halaman

Burger Kotoran Manusia

Foto: copyright toptenz.net

Mitsuyuki Ikeda, peneliti dari Okayama Laboratory, Jepang mengguncang dunia berkat penemuan fenomenalnya. Mitsuyuki mengubah (maaf) kotoran manusia menjadi daging burger. Tentunya Mitsuyuki melakukan serangkaian uji coba dan mengekstrak kandungan di dalam hasil pembuangan manusia tersebut.

Menurut Mitsuyuki, kotoran manusia mengandung protein yang tinggi dengan karbohidrat, lemak dan mineral di dalamnya. Ia juga menambahkan pewarna makanan dan memberikan rasa dengan protein kedelai. Walaupun tim uji coba mengatakan bahwa rasanya seperti daging burger pada umumnya, tapi apakah Anda mau mencobanya?

3 dari 7 halaman

Bantal Pelukan Laki-Laki

Foto: copyright toptenz.net

Jika Anda menyukai tidur dengan posisi dipeluk, mungkin bantal ini dapat Anda gunakan jika suami Anda bepergian. Pasalnya, bantal buatan Jepang ini berbentuk separuh tubuh laki-laki, lengkap dengan baju dan tangan yang merangkul. Entah apa tujuan diciptakannya bantal ini, tetapi yang cukup mencengangkan adalah kabarnya bantal ini laris dibeli para perempuan single di Jepang sana. Wow!

4 dari 7 halaman

Bantal Berbentuk Paha Perempuan

Foto: copyright toptenz.net

Wah, kalau yang satu ini dibuat untuk para lelaki. Hizamakura adalah bantal yang dirancang menyerupai bentuk paha perempuan yang sedang duduk. Bantal ini laris dijual di Bandara Narita dan termasuk barang yang langka dicari. Kira-kira mengapa ya mereka membuat bantal dengan bentuk seperti ini?

5 dari 7 halaman

Headphone Terbalik

Foto: copyright toptenz.net

Lazimnya kita menemui headsphone dengan bagian speaker yang menutupi telinga. Tetapi, jika Anda pergi ke Jepang, Anda akan tercengang melihat bentuk headphone yang satu ini. Bagian yang menutup teling dipasang terbalik ke luar. Entah apakah tujuannya untuk mendengarkan suara sekitar agar lebih jelas. Siapa yang mau menggunakannya?

6 dari 7 halaman

Lengan Baju Berpaku

Foto: copyright toptenz.net

Sering kesal melihat anggota memangku kepalanya saat rapat karena ngantuk? Anda bisa mengusulkan untuk menggunakan baju ini, Ladies. Baju ini dirancang dengan lengan yang memiliki paku-paku tajam agar orang tidak menyandarkan kepalanya. Hihihi. Bagaimana menurut pendapat Anda?

7 dari 7 halaman

Mesin Penjual Otomatis Celana Dalam

Jangan kaget jika Anda memasukkan koin ke dalam mesin penjual otomatis ini, yang keluar bukanlah snack, kopi atau kaleng minuman. Ya, di Jepang ada sebuah mesin penjual otomatis yang menjual celana dalam! Barangkali wanita-wanita Jepang tak sempat pergi ke toko sehingga mereka membutuhkan mesin penjual otomatis yang secara instant dapat digunakan. Apa pendapat Anda tentang mesin ini, Ladies?