Bukan hanya Valeria Lukyanova saja yang ingin punya wajah bak boneka. Ternyata banyak wanita lainnya yang juga ingin berpenampilan seperti boneka.
Terinspirasi pada boneka masa kecil yang terlihat cantik dan sempurna, seperti dilansir Oddee.com, 7 wanita ini kemudian mengubah penampilan dirinya. Ada yang melakukan operasi plastik, ada yang memakai teknik makeup, umumnya rata-rata dilakukan semirip mungkin seperti boneka yang hidup.
Lihat saja yuk foto-fotonya di sini, apa-apa saja yang mereka lakukan untuk menjelma menjadi boneka cantik yang hidup.
Dakota Rose
Namanya adalah Dakota Rose, ia adalah gadis usia 19 tahun yang terobsesi menjadi secantik boneka. Ia kemudian mengubah tubuh dan wajahnya serta berpenampilan layaknya boneka Barbie.
Sekalipun seringkali diolok orang di sekitarnya, Dakota tak ambil pusing dan tak pernah peduli. Ia memang menyukai penampilannya sekarang ini, bahkan ia gemar memamerkan foto yang ia punya. Ia puas menyulap dirinya menjadi secantik boneka, rasanya seperti sebuah mimpi yang sudah terwujud saja.
Venus Palermo
Nah kalau gadis yang satu ini namanya Venus Palermo. Ia juga punya obsesi yang sama untuk menjadi boneka hidup. Ia gemar memposting dandanannya dan tips-tips makeup di akun YouTube pribadi dengan nama Venus Angelichttp://www.youtube.com/user/VenusAngelic.
Tips makeup yang dibuatnya sih sebenarnya biasa saja, tetapi penampilannya yang benar-benar mirip boneka itu memang berhasil memukau banyak orang.
Nih, coba deh lihat video Venus Palermo saat membawakan tutorial How to look like a doll
Lily Cole
Lily si boneka porselen, mungkin ia pantas disebut demikian. Bila wanita lain memilih penampilan menjadi seperti Barbie, Lily malah terinspirasi dan terobsesi untuk menjadi semirip boneka porselen.
Lily Cole lahir pada 19 Mei 1988 di Torquay, Inggris. Ia dibesarkan bersama dua saudara perempuan lainnya. Lily tinggal bersama ibu dan dua saudaranya setelah ayahnya meninggalkannya. Ia kemudian ditemukan oleh Benhamin Hart di Soho, London saat berusia 14 tahun dan kemudian namanya dipopulerkan.
Ia kerap mengisi sampul majalah Vogue, bahkan pernah tampil bugil di majalah Playboy Prancis. Pertama kali menginjak dunia akting pada tahun 2007 dengan berperan sebagai Polly. Ia juga sempat membintangi beberapa film bersama bintang besar seperti Heath Ledger, Johnny Depp, Colin Farrell, dan Jude Law.
Lin Ke Tong
Lin Ke Tong, wanita kelahiran 20 September 1988 ini bekerja sebagai model dengan tinggi badan 172 cm dan punya kepribadian yang manis dan mengesankan.
Lin tidak pernah mengubah dirinya menjadi seperti Barbie, namun memang ia memiliki tubuh molek yang bikin banyak wanita iri. Saat berdandan dan memakai kostum, Lin seketika terlihat seperti boneka yang bikin gemas banyak kaum pria.
Kabarnya, ia tidak pernah melakukan operasi apapun. Termasuk ukuran payudaranya, juga merupakan payudara asli.
Alodia Gosiengfiao
Alodia adalah wanita asal Filipina yang sempat memenangkan kontes cosplayer di negaranya. Namanya kemudian beken di dunia berkat kreativitasnya menciptakan penampilan mirip dengan boneka.
Selain memang memiliki wajah super cute, Alodia melengkapi setiap penampilan dengan detail busana lengkap yang membuatnya jadi mirip boneka. Lihat saja bagaimana penampilannya di balik kostum cosplay itu. Ia jadi terlihat seperti boneka hidup sungguhan kan.
Wang Jiayun
Murid SMA asal China bernama Wang Jiayun ini mendadak jadi populer di Korea. Foto-fotonya menggemparkan jagad maya Korea dengan penampilannya yang sangat mirip dengan boneka.
Jiayun punya tubuh imut dengan tinggi badan 164 cm dan berat badan 42 kilo. Ia lahir di Kowloon dan saat ini tinggal di Shenzhen, Guangdong, China. Di usianya yang sangat muda, ia menorehkan nama sebagai wanita cantik yang mirip boneka.
Dan yang mengejutkan, penampilannya ini asli lho. Dan hanya berbekal kostum serta gayanya yang cute, banyak yang mengagumi wanita cantik ini.
Boneka China
Dari sumber Oddee.com, tidak disebutkan siapa nama gadis cantik berwajah boneka ini. Yang jelas, ia adalah gadis asal China yang berdandan dan berpenampilan mirip boneka.
Dari foto-foto yang dipostingnya, ia memang bergaya persis seperti boneka. Dengan tangan kaku dan wajah imut khas. Ia bahkan pergi ke mana-mana mengenakan kostum cosplay, lengkap bersama rambut pirang dan mata bulat menggemaskan.