Wajah yang tampil di layar televisi dan seringkali Anda kagumi itu sebenarnya belum tentu wajah asli si selebritis. Terbukti bahwa sekian banyak selebriti telah melewati prosedur operasi plastik untuk menyempurnakan wajahnya.
Operasi plastik ada yang berhasil dan ada yang tidak. Dan berikut adalah beberapa foto before after operasi plastik yang termasuk berhasil dan membuat artisnya semakin cantik:
Operasi Plastik Jennifer Aniston
Inilah hasil operasi plastik Jennifer Aniston. Wanita kelahiran 11 Februari 1969 ini melakukan operasi plastik untuk memperbaiki rahangnya, sehingga membuat wajahnya tidak terlalu lebar. Perhatikan gambar before dan afternya, yang jelas oplas kali ini memang berhasil membuat Jen tampil lebih ok.
Operasi Plastik Sarah Jessica Parker
Sarah Jessica Parker melakukan oplas untuk memperbaiki hidung dan bibirnya. Hasilnya cukup mencengangkan karena SJP kelihatan lebih sempurna dan berwajah simetris.
Operasi Plastik Christina Aguilera
Christina merasa kurang percaya diri dengan payudara yang dimilikinya. Ia dikabarkan melakukan implan untuk memperbesar payudara. Dan hasilnya, ada yang mendukung hasil operasinya, ada pula yang mencibirnya.
Well, whatever people said, Christina berhasil menikmati hasil oplasnya dengan lebih percaya diri.
Operasi Plastik Angelina Jolie
Ada yang bilang bibir Jolie ini asli, adapula yang bilang tidak. Yang jelas, Jolie pernah melakukan prosedur operasi plastik di wajahnya, untuk memperbaiki beberapa sisi wajah sehingga lebih cantik, demi menunjang profesinya.
Operasi Plastik Scarlett Johansson
Scarlett Johansson melakukan tindakan tepat dengan melakukan prosedur operasi plastik. Ia memperbaik bagian hidung dan bibirnya sehingga lebih sesuai dengan wajahnya yang mungil.
Operasi Plastik Megan Fox
Yang satu ini pastinya mengagetkan ya. Kalau dulu sempat beredar gosip bahwa Megan Fox adalah pria, inilah sebenarnya wajah Megan Fox sesungguhnya. Dulu sih memang si Megan tak secantik sekarang. Berkat sentuhan operasi plastik, alhasil dia jadi seksi nan menawan.
Operasi Plastik Lindsay Lohan
Sudah cantik apanya lagi yang dioperasi? Lindsay adalah salah satu artis yang tergolong bermasalah. Ia sempat mondar mandir meja operasi plastik untuk memasang implan di payudara, mengubah wajahnya, yang akhirnya malah membuat wajahnya tampak lebih tua. Tetapi yang berhasil dan cukup menunjang penampilannya adalah saat ia memasang implan payudara.