Rayakan Imlek Dengan Pakai Anting Lampion

Fimela diperbarui 30 Jan 2014, 11:40 WIB

Imlek akan hadir sebentar lagi, tinggal menghitung hari. Anda yang merayakan Imlek tentu sudah mempersiapkan segala kebutuhan yang harus hadir pada hari pergantian tahun tersebut. Berbagai sudut kota mulai berhias dengan berbagai dekorasi dengan warna merah, gambar naga, barongsai dan yang tidak pernah ketinggalan, lampion merah.

Merah memang menjadi warna yang wajib ada saat perayaan Imlek. Anda sudah mempersiapkan outfit dengan tema warna merah? Jangan lupa memakai berbagai aksesoris dengan warna senada untuk memeriahkan Imlek dengan segala harapan di tahun yang baru. Umm.. terbayangkah jika Anda memakai anting berbentuk lampion merah?

Yup, lampion merah yang biasa Anda lihat sebagai penerang dan dekorasi ternyata bisa menjadi aksesoris yang unik dan manis. Lampion merah berukuran mini pada gambar di atas siap mempercantik penampilan Anda sekaligus membawa keceriaan Imlek. Design-nya yang membawa sedikit kesan vintage akan menambah keindahan Imlek yang lekat dengan budaya ratusan tahun.

Padu padankan anting ini dengan busana khas imlek atau mungkin atasan yang bermotif tidak terlalu ramai. Anda mungkin juga bisa memakai lipstik berwarna merah untuk menambah kesan segar dan ceria. Maka penampilan Anda akan semakin menawan dengan aksesoris ini.

Anting lampion bernama Fire Traditional Chinese New Year Lantern Earrings ini tak sekedar unik, ada kemewahan di dalamnya karena terdapat swarovski crystal mungil yang menemani kaca Crech dan manik berbentuk lampion. Harganya sebesar $36 (sekitar Rp 306.000). Sudah siap memeriahkan Tahun Baru Imlek dengan anting yang unik dan menawan ini?

(vem/sir)