Pernikahan anak Nia Daniaty, Olivia Natania dengan Letda Ardy Prastio pada hari Jum'at (17/1) yang lalu menyisakan cerita tersendiri. Sang ayah tiri, Farhat Abbas tidak datang untuk menghadiri pernikahan tersebut. Kini Farhat membeberkan alasan mengapa dia memilih absen dalam moment besar anaknya itu.
Farhat menceritakan bahwa dirinya tidak setuju dengan pesta perayaan yang terlalu mewah. Dia sempat menyarankan agar pernikahan itu diadakan di rumah atau di gedung karena bisa mengurangi jumlah biaya yang dikeluarkan. Namun ternyata pernikahan tersebut dihelat di hotel dan menggunakan jasa Wedding Organizer seperti yang dilansir oleh KapanLagi.com.
Menurut Farhat, uang yang digunakan untuk pesta ini akan lebih baik jika dipakai untuk hal berguna lainnya. Misalnya membeli rumah atau tempat tinggal. "Mereka tetap ngotot di sana, bahkan sudah pesan segalanya. Rina Gunawan juga dibayar 35 juta, karena paket murah dan hemat," ungkap Farhat seperti yang dilansir KapanLagi.com.
Inilah yang membuat Farhat kecewa. Dia menganggap mereka tidak menuruti sarannya karena saran tersebut kolot. "Akhirnya saran saya nggak dimasukkan. Saya mau tanya, daripada menghabiskan uang mending beli apartemen. Itu kan sah-sah saja, saran dari orang tua. Mungkin mereka anggap saya kolot," jelasnya.
Tapi dia juga menjelaskan bahwa ketidak hadirannya adalah bukan bentuk ketidakcintaannya pada anak. Ia tetap memberi restu dan berharap kebahagiaan untuk Oi. "Saya mengucapkan pernikahan putri Oi dan Ardy semoga bahagia lahir dan batin. Jangan diartikan kebencian atau ketidaknyamanan, tolong diartikan sebagai kecintaan saya," ujarnya saat itu. Apa pendapat Anda tentang hal ini ladies?
- Tersebar, Wajah Wanita Yang Diduga Menjadi Selingkuhan Obama
- Nabilah JKT 48: Cantik-Cantik Tapi 'Makan Sandal'
- Wah, Ini Lho Wajah Agnes Monica Tanpa Make Up
- Ini Solusi Banjir Jakarta Dari Saipul Jamiell
- Lama Hilang, Ayu Ting Ting Akui Sudah Melahirkan Anak Pertamanya
- Farhat Abbas Ungkap Selingkuhan Cut Tary, Benarkah?
- Ini Lho Penyebab Bu Ani 'Sensi' Di Instagram