Kabar mengejutkan datang dari dunia media yang sedang digandrungi anak muda ini. Yah Path merupakan jejaring sosial berasal dari Amerika dan sangat terkenal di Indonesia. Pasalnya, dalam jejaring ini orang-orang mampu memamerkan beberapa foto yang unik dan juga aneh.
Namun nampaknya, tak hanya munculnya Path sebagai jejaring sosial saja nih yang mampu membuat warga Indonesia 'ramai.' Pasalnya hari ini sebuah kabar mengejutkan datang dari seorang politikus yang juga merupakan calon dalam pemilihan presiden kelak.
Yah Aburizal Bakrie dikabarkan telah 'menyumbang namanya' sebagai investor utama dalam jejaring Path! Dan sontak hal ini pun lantas menuai banyak komentar serta kritik pedas dari warga Indonesia. Seperti yang kita ketahui, bahwa Bakrie sempat terjerat kasus atas lumpur Lapindo yang merugikan jutaan warga di daerah sekitarnya.
Bahkan, yang lebih mencengangkan adalah Bakrie dituding melakukan penyelewengan atas biaya yang dikeluarkan oleh APBN terhadap Lapindo. Sehingga Bakri pun terkesan 'lepas tangan' dari kasus yang ia buat itu. Dan kini sang investor dikabarkan telah menaruh saham sebesar 304 miliar pada Path!
Bagaimana tanggapan Anda nih? Yang pasti kini Indonesia berteriak keras atas kejadian tersebut.
(vem/oem)