Wow, Ini 5 Hiu Paling Besar Di Dunia!

Fimela diperbarui 09 Jan 2014, 13:40 WIB

Hiu adalah jenis ikan yang sangat berbahaya. Ikan ini bisa saja mengancam hidup manusia yang sedang berenang di laut. Karena sudah banyak orang yang menjadi korban keganasan ikan hiu ini, akhirnya banyak produser yang membuat film dengan ikan hiu sebagai ceritanya.

Tapi ada juga lho hiu yang tidak berbahaya. Mereka hanya makan plankton. Ah lepas dari itu semua, ini lho Ladies ada 5 jenis hiu yang paling besar di dunia. Apa saja sih? Yuk klik satu persatu.

(vem/and)
2 dari 6 halaman

Pacific Sleeper Shark

(c) c1planetsavecom

Jenis hiu ini bisa ditemukan dalam kedalaman hingga 6500 kaki di bawah permukaan laut. Beratnya tak tanggung-tanggung, mencapai 362.87 kilogram. Panjangnya mencapai 23 kaki. Wow bisakah Anda bayangkan seberapa raksasanya hiu ini

3 dari 6 halaman

Tiger Shark

(c) wallike.com

Kalau yang satu ini sudah besar banget, jahat pula! Panjangnya mencapai 24.3 kaki dengan berat hingga 907.18 kilogram. Jelas dengan badannya yang besar banget ini, makannya juga banyak. Tak hanya memakan semua jenis kehidupan laut, tiger shark juga sering menyerang para perenang.

4 dari 6 halaman

Great White Shark

(c) i.telegraph.co.uk

Wah yang ini lebih seram lagi Ladies. Great White Shark adalah spesies hiu yang terganas di dunia. Panjangnya bisa mencapai 26.2 kaki dan beratnya hingga 2267.96 kilogram! Wow fantastis. Saat Anda berenang-renang di laut, Anda harus waspada akan hiu yang satu ini. Ia bisa ditemukan di pantai di semua lautan. Hiii...

5 dari 6 halaman

Basking Shark

(c) cdn.countryfile.com

Kalau yang jenis ini sudah bukan besar lagi, tapi raksasa! Adalah Basking Shark, hiu dengan panjang hingga 40 kaki dan beratnya mencapai 19 ton! Tapi tenang, makhluk raksasa ini tidak berbahaya Ladies. Mungkin karena terlalu berat membawa badan, akhirnya gerak hiu yang satu ini amatlah lambat. Ia juga bukan predator atau pemangsa seperti hiu yang lainnya.

6 dari 6 halaman

Whale Shark

(c) dailymail.co.uk

Keluarga hiu yang satu ini sudah ada sejak 60 juta tahun yang lalu. Ia juga mampu hidup hingga 70 tahun lamanya. Adalah Whale Shark, beratnya mencapai 15 ton dan panjangnya bisa mencapai 41 kaki. Tapi jangan khawatir, sama seperti Basking Shark, ia bukan tipe hiu pemangsa.