Ladies, komedo kadang menjadi masalah wanita yang mengganggu. Komedo hadir karena tersumbatnya pori-pori sehingga kulit seperti muncul bintik-bintik berwarna hitam. Sebenarnya, ada beberapa perawatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi komedo.
Kali ini Vemale akan membagikan tips cantik yang mudah untuk menghilangkan komedo Anda. Tips-tips ini bisa dengan mudah digunakan sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan uang yang banyak dan bisa Anda lakukan di rumah lho. Ini dia tipsnya.
Rajin Minum Air Putih
Kita sudah tau manfaat air putih memang sangat besar dan banyak bagi tubuh kita. Air putih juga bagus untuk kesehatan kulit kita. Dengan minum banyak air putih maka komedo akan trerdorong keluar. Jadi jangan malas minum air putih ya ladies.
Konsumsi buah dan sayuran
Nutrisi yang didapatkan dari buah-buahan dan sayuran dapat memberikan perawatan yang maksimal bagi kulit. Vitamin E, A, dan C akan membantu proses regenerasi dan pemenuhan nutrisi, sehingga kulit kembali menjadi segar dan indah.
Rajin membersihkan sisa makeup
Kadang saat pulang kerja, keinginan kita hanyalah istirahat sehingga kita tidak membersihkan make up yang menempel di wajah kita. Wah ternyata kebiasaan buruk ini bisa menambah komedo yang ada di wajah kita lho ladies. Jadi jangan lupa untuk selalu membersihkan make up yang ada di wajah kita sebelum tidur ya ladies.
Basuh dengan air teh
Dua kali seminggu, basuh wajah dengan air teh yang mengandung antioksidan tinggi. Selain itu, teh juga akan membuat kulit lebih segar dan lembut.
Masker Jeruk Nipis
Perasan sari jeruk nipis akan membantu membuka pori-pori serta membersihkan sisa kotoran yang ada di dalam pori-pori. Setidaknya seminggu sekali, gunakan masker ini sehingga komedo ogah tinggal lama-lama.
Gunakan tea tree oil
Ampuh mengatasi jerawat, tea tree oil bisa mencegah munculnya jerawat baru. Oleskan di daerah T, pipi dan dagu, sehingga daerah tersebut tidak menjadi sarang yang baru bagi komedo dan jerawat.
Basuh dengan air teh
Dua kali seminggu, basuh wajah dengan air teh yang mengandung antioksidan tinggi. Selain itu, teh juga akan membuat kulit lebih segar dan lembut.
Mudah kan tips-tips untuk menghilangkan komedo ini ladies? Anda bisa langsung memprakterkannya di rumah dan jangan lupa untuk melakukannya secara berkelanjutan. Selamat mencoba.
(vem/sir)