Romantisme Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck, Kamu Sudah Nonton?

Fimela diperbarui 27 Des 2013, 13:30 WIB

Di musim liburan kali ini, Anda bisa memanjakan diri bersama film-film buatan anak negeri. Jika tahun lalu kita berlinang air mata saat menonton film Habibie dan Ainun, sekarang Anda bisa mendapat sensasi romantis akhir tahun yang sedikit berbeda, yaitu film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck.

Film ini dikabarkan menjadi 'Titanic-nya Indonesia'. Film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck diangkat dari sebuah buku berjudul sama karya Hamka. Hamka adalah seorang penulis novel besar di masanya dan terus dikenang hingga sekarang. Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck.merupakan salah satu karya Hamka yang menceritakan percintaan di masa tahun 1930-an dengan latar belakang adat Minangkabau.

Mengapa kisah ini banyak disebut sebagai 'Titanic-nya Indonesia'? karena tragedi Kapal Van Der Wijck benar-benar terjadi di tahun 1939. Berbekal garapan Hamka yang sangat apik, Soraya Intercine Films mengangkat novel ini menjadi film dengan judul Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Bintang utama film ini adalah aktor tampan Herjunot Ali, Reza Rahadian dan si cantik Pevita Pearce.

 (c) youtube.com/Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck

Dari trailer di atas, Anda bisa melihat bahwa ada banyak unsur masa lalu yang berhasil diabadikan dalam film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck. Penggarapan film ini memang serius dan mengeluarkan uang yang tidak sedikit. Setiing tahun 1930-an terasa hidup di film ini. Anda yang menyukai cerita cinta akan menikmati keindahan dalam film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck.

Beberapa review yang kami kumpulkan mengatakan film ini bagus dan romantis. Tidak salah jika banyak yang memprediksi bahwa film ini akan laris manis. Namun ada juga yang bertanya, kenapa kapal ini bisa tenggelam? Tiba-tiba saja kapal tenggelam di akhir cerita.

Dari semua review tersebut, tidak ada salahnya Anda memasukkan film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck sebagai tontonan di liburan panjang akhir tahun. Adakah yang sudah menonton film ini?

(vem/yel)
What's On Fimela