Allysa Subandono, Rela Makan Sayur Demi Menjadi Duta Anti Aging

Fimela diperbarui 16 Des 2013, 10:45 WIB

Ladies, hidup sehat menjadi hal yang sangat penting. Untuk mencapai hidup yang sehat, pola makan pun perlu diperhatikan. Seperti halnya artis cantik yang satu ini. Ya, Alyssa Subandono orangnya.

Dilansir dari kapanlagi.com, semenjak ditunjuk menjadi duta Anti Aging oleh Presiden Indonesia Institute of Aesthetic & Anti Aging Medice, Deby Vinski, Alyssa harus mengubah pola makannya. Sayur menjadi hal wajib yang harus dikonsumsi oleh gadis manis berlesung pipi ini. Sejatinya, Alyssa tidak menyukai sayur. Menurut Alyssa, sayur itu pait dan tidak enak.

Kebiasaan lama Alyssa yang suka ngemil dan makan permen rela ia ubah demi meningkatkan kualitas hidup. Apalagi, kesehatan kulit menjadi hal yang sangat penting bagi gadis ini. "Saya tipe orang yang jarang makan besar tapi ngemil. Kayak permen, es krim, dan kue. Daging jarang. Kalau dipaksa cuma dikit. Sayur itu pahit dan gak enak. Saya sukanya paprika aja. Tapi sekarang harus dipaksa, banyak banget manfaat sayur," ujarnya.

Dengan mengubah pola makannya, Alyssa berharap bisa menjadi teladan masyarakat. Banyak orang yang tidak memahami seberapa besar manfaat mengonsumsi sayuran. Alyssa juga menyarankan untuk mengubah pola makan dan hidup sehat. Mengubah pola makan memang tidaklah mudah Ladies, tapi kalau bukan sekarang ya kapanlagi?

Sebagai tips saja, bagi Anda yang tidak suka mengonsumsi sayuran seperti Alyssa, pilihlah jenis sayur yang paling Anda suka dan masak dengan kreasi yang berbeda-beda. Tambahkan daging atau telur sesuai selera Anda. Selamat hidup sehat dan kita doakan saja semoga Alyssa sukses menjadi duta anti-aging ya.

(vem/and)