Para pecinta musik tentu tahu kan salah satu alat musik yang sudah tak asing lagi di dunia ini. Gitar merupakan alat musik sederhana yang sangat mudah dimainkan oleh siapapun. Tak hanya itu, kita tahu bahwa dewasa kini nampaknya banyak orang yang dengan mudah dapat bermain gitar kapanpun dan di manapun.
Namun bagaimana jika sebuah gitar tak lagi memiliki fungsi sebagai alat musik lagi? Yah seperti yang dilansir oddee.com, beberapa orang memutuskan untuk menggunakan bentuk gitar sebagai inspirasi mereka. Contohnya, seseorang yang memiliki bentuk toilet seperti gitar dan bahkan perahu yang berbentuk gitar.
Hal ini dilakukan atas kecintaan mereka kepada benda yang memiliki bentuk unik tersebut. Nah seperti apa sih berbagai benda yang sengaja dibentuk menyerupai gitar ini? Yuk intip!
Gitar Peti Mati
Kematian merupakan hal umum yang akan terjadi kepada setiap manusia yang dilahirkan ke dunia ini. Dan berbagai dari kita pun melakukan ritual yang hampir sama saat kematian terjadi di sekitar kita. Namun untuk kematian yang satu ini tentu akan membuat kita merasa takjub dan heran.
Akibat kecintaannya yang teramat sangat, seorang musisi John Graham ingin tetap menjunjung tinggi pada musik. Sehingga saat dirinya meninggal dunia, ia pun dimasukkan ke dalam peti berbentuk gitar yang panjangnya mencapai 12 kaki. Hal ini dilakukan oleh istri John sebagai sebuah penghargaan kepada John yang merupakan pecinta gitar.
Kebun Gitar
Kisah haru dan romantis datang pada sebuah daerah di negara Argentina. Seorang pria mewujudkan impian sang istri yang merupakan salah satu penggemar gitar semenjak dirinya masih remaja. Kehidupan harmonis mereka pun kerap diwarnai dengan nada yang mengalun dari gitar kesayangan sang istri.
Hingga ketika sang istri telah tiada, pria yang bekerja sebagai petani inipun ingin mewujudkan cintanya yang tak pernah mati. Alhasil ia pun menciptakan sebuah kebun luas terbentang yang akan sangat indah jika dilihat dari atas. Yup sebuah gitar besar dan berwarna-warni merupakan bentuk yang telah ia ciptakan utnuk mendiang istrinya.
Mobil Git-Tar
Sebuah mobil pada umumnya akan memiliki roda 4 dan juga bentuk yang kerap kita temui. Namun bagaimana jadinya jika sebuah mobil justru memiliki bentuk seperti gitar? Adalah Jay Ohrberg, sosok pria pecinta mobil sekaligus gitar yang lantas memutuskan untuk menggabungkan keduanya.
Mobil yang bernama Git-Tar ini memiliki kepanjangan 100 kaki. Ohberg sendiri telah merancang mobil ini akibat terinspirasi dari legenda musik Chuck Berry. Atas kerja keras dan kegigihannya dalam menciptakan Git-Tar inilah Ohberg menuai perhatian khusus dari Guinness World Record loh.
Perahu Gitar
Ternyata pola dan bentuk gitar secara resmi dapat dinyatakan sangat lovable untuk ditirukan. Bagaimana tidak, setelah peti mati dan mobil, kini giliran sebuah perahu layar pun dibentuk menyerupai bentuk gitar.
Pada tahun 2008, seorang penyanyi bernama Josh Pyke membuat video klip yang berhasil menuai banyak komentar. Dalam videonya tersebut, Josh terlihat sedang mengarungi lautan dengan menggunakan perahu berbentuk gitar. Dan yang lebih hebatnya lagi, perahu ini dilengkapi dengan mesin motor untuk memudahkannya dalam melaju kencang. Cool!
Toilet Gitar
Nah ini dia nih yang bakal bikin Anda berpikir seribu kali utnuk menggunakan peralatan yang satu ini. Pasalnya benda umum ini diciptakan sebagai permohonan bagi Anda dan juga beberapa orang yang mengakui kecintaannya pada musik.
Dan yah, sebuah toilet berbentuk gitar ini berhasil menuai banyak perhatian publik terutama mereka yang pecinta musik. Memang terlihat sangat klasik dan unik toilet yang diciptakan di Kentucky ini. Tapi, apakah tega untuk menggunakan benda ini sesuai fungsi aslinya?
Tangga Gitar
Di era modern kini, berbagai rumah impian dapat diciptakan sesuai dengan keinginan kita. Berbagai bentuk dan pola di dalamnya pun sudah tak mustahil lagi untuk dikreasikan. Terutama dengan satu bagian penting dalam sebuah rumah, yakni tangga.
Gambar berikut ini mungkin dapat menjadi inspirasi tersendiri bagi Anda yang gemar mendesain rumah. Karena seseorang yang merupakan pecinta musik telah menciptakan desain tangga yang terlihat sangat klasik dan juga keren. Tertarik untuk juga menciptakan Stairway to Heaven ini?
Kolam Gitar
Berenang memang merupakan suatu hal yang sangat asyik dan seru untuk dilakukan sehari-hari. Terlebih lagi di salah satu kolam renang yang sangat luas dan unik ini. Adalah rumah seorang penyanyi Cuontry, Webb Pierce ini lah yang telah menuai banyak pujian.
Telah dibangun sejak tahun 1970, Webb mendesain kolam renangnya sesuai dengan bentuk gitar. Tak hanya itu, untuk menunjukkan kreasinya itu, Webb bahkan mempersilahkan beberapa turis untuk melihat dan bersenang-senang di kolam unik tersebut.
Nah, bentuk apa nih yang paling menarik dan unik menurut Anda?